Leo/Daniel Bertekad Bangkit di Asian Games 2023
Senin, 18 September 2023 - 16:44 WIB
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bertekad bangkit dan tampil lebih baik di Asian Games 2022 . Itu disampaikannya usai ganda putra Indonesia merebut runner up Hong Kong Open 2023 dengan dikalahkan im Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, 10-21, 24-22 dan 19-21, Minggu (17/9/2023).
Leo/Daniel pun mengakui bahwa masih banyak yang harus diperbaiki dari penampilan mereka di final turnamen Super 500 itu. Mereka bertekad tampil lebih baik lagi di ajang terdekat, yakni Asian Games 2022 di Hangzhou, China, pada akhir September mendatang.
"Sebenarnya kami maupun lawan sama-sama banyak mati sendiri tapi kami lebih banyak unforced error-nya. Kami harus berbenah diri apa yang kurang, apa yang masih salah di lapangan harus segera diperbaiki," kata Leo dikutip dari rilis PBSI, Senin (18/9/2023).
"Ada Asian Games sebentar lagi, semoga kami bisa lebih baik lagi," tambahnya.
Kekalahan itu pun membuat pasangan ranking 11 dunia tersebut gagal menyabet titel ketiga mereka tahun ini. Sebelumnya, mereka sudah mengoleksi gelar juara di ajang Indonesia Masters 2023 dan Thailand Masters 2023 yang mereka dapat secara beruntun.
Sementara bagi Astrup/Rasmussen, podium pertama di Hong Kong Open 2023 menjadi gelar kedua mereka tahun ini. Pasangan ranking sembilan dunia itu sebelumnya juara di ajang Kanada Open 2023. Mereka memang sedang naik daun di mana pada akhir Agustus lalu baru saja menjadi runner up Kejuaraan Dunia 2023.
Lihat Juga: Muskab PBSI Sumedang: Indra Kembali Terpilih, Diminta Genjot Pembinaan, Dijawab dengan Astha Cita
Leo/Daniel pun mengakui bahwa masih banyak yang harus diperbaiki dari penampilan mereka di final turnamen Super 500 itu. Mereka bertekad tampil lebih baik lagi di ajang terdekat, yakni Asian Games 2022 di Hangzhou, China, pada akhir September mendatang.
"Sebenarnya kami maupun lawan sama-sama banyak mati sendiri tapi kami lebih banyak unforced error-nya. Kami harus berbenah diri apa yang kurang, apa yang masih salah di lapangan harus segera diperbaiki," kata Leo dikutip dari rilis PBSI, Senin (18/9/2023).
"Ada Asian Games sebentar lagi, semoga kami bisa lebih baik lagi," tambahnya.
Kekalahan itu pun membuat pasangan ranking 11 dunia tersebut gagal menyabet titel ketiga mereka tahun ini. Sebelumnya, mereka sudah mengoleksi gelar juara di ajang Indonesia Masters 2023 dan Thailand Masters 2023 yang mereka dapat secara beruntun.
Baca Juga
Sementara bagi Astrup/Rasmussen, podium pertama di Hong Kong Open 2023 menjadi gelar kedua mereka tahun ini. Pasangan ranking sembilan dunia itu sebelumnya juara di ajang Kanada Open 2023. Mereka memang sedang naik daun di mana pada akhir Agustus lalu baru saja menjadi runner up Kejuaraan Dunia 2023.
Lihat Juga: Muskab PBSI Sumedang: Indra Kembali Terpilih, Diminta Genjot Pembinaan, Dijawab dengan Astha Cita
(yov)
tulis komentar anda