Hasil Liga Inggris 2023-2024: Pertempuran Sengit Brighton vs Liverpool Berakhir Sama Kuat

Minggu, 08 Oktober 2023 - 22:18 WIB
Liverpool gagal mencuri kemenangan saat away ke markas Brighton Hove Albion dalam lanjutan Liga Premier Inggris 2023-2024, Minggu (8/10/2023). / Foto: Instagram @liverpoolfc
BRIGHTON - Liverpool FC gagal mencuri kemenangan saat away ke markas Brighton Hove Albion dalam lanjutan Liga Premier Inggris 2023-2024, Minggu (8/10/2023). Kedua tim harus puas bermain imbang 2-2 di Stadion Falmer, Brighton.

Liverpool saat ini berada di peringkat 3 klasemen sementara dengan 17 poin dari 8 pertandingan yang telah dijalani. Sedangkan Brighton ada posisi keenam dengan poin 16.

Jalannya Permainan Babak Pertama



Tampil di hadapan publiknya sendiri, Brighton bermain cukup leluasa. Meskipun demikian, Liverpool juga langsung bermain dengan intensitas tinggi. Sehingga kedua kesebelasan terlibat sengit dalam jual beli serangan.



Hingga akhirnya, Brighton mampu membuka keran golnya di menit ke-20 lewat tendangan keras Simon Adingra. Unggul 1-0 membuat tim berjuluk The Seagulls itu kian nyaman dalam melancarkan serangan ke lini pertahanan The Reds.

Laga masih berjalan cukup sengit karena hingga memasuki menit ke-35 belum ada tambahan gol yang tercipta. Tapi 5 menit berselang, Liverpool mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat sontekan Mohamed Salah.

(Foto: Instagram @liverpoolfc)

Kemudian, pasukan Juergen Klopp mendapat hadiah penalti di menit-menit akhir babak pertama, setelah Pascal Gross melanggar Dominik Szoboszlai di kotal penalti. Salah menjalankan tugasnya sebagai alojo penalti dengan baik. Alhasil, Liverpool unggul 2-1 atas Brighton di babak pertama.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More