Asian Para Games 2023: Angela Tanoesoedibjo Ajak Denny Sumargo Kunjungi Latihan Blind Judo

Jum'at, 13 Oktober 2023 - 19:38 WIB
Chef de Mission (CdM) kontingen Indonesia di Asian Para Games 2023, Angela Tanoesoedibjo, meninjau latihan Bind Judo di Hotel Sahid Jaya, Solo, Jumat (13/10/2023) / Foto: MPI
SOLO - Chef de Mission (CdM) kontingen Indonesia di Asian Para Games 2023, Angela Tanoesoedibjo , meninjau latihan Bind Judo di Hotel Sahid Jaya, Solo, Jumat (13/10/2023). Tak sendirian, Denny Sumargo turut hadir memberikan motivasi kepada para atlet sebelum berangkat ke Huangzhou China.

Angela dan Denny tiba sekitar pukul 14:00 WIB dan langsung melihat latihan enam paraatlet Blind Judo. Keduanya lantas melihat latihan tersebut dan kemudian memberikan kata-kata penyemangat.

"Senang sekali bisa melihat latihan terakhir. Tanggal 16 kami akan berangkat. Saya rasa saya mewakili masyarakat Indonesia juga ingin memberikan semangat dan support," katanya kepada para atlet.





Angela mengungkapkan bahwa melihat latihan yang dilakukan paraatlet selama ini, dirinya yakin Kontingen Indonesia mampu memberikan yang terbaik saat bertanding di Asian Para Games 2023 Huangzhou China. Soal kedatangan Denny Sumargo, Angela menyebut bahwa dirinya sengaja mendatangkan mantan atlet basket Indonesia itu.

Menurutnya, Denny mampu memberikan motivasi lebih kepada para atlet. "Kami mendatangkan tamu spesial juga Deni Sumargo, beliau juga atlet kan basket. Saya melihat kedatangan beliau bisa memberikan motivasi yang lebih kepada para atlet. Selain itu Denny sangat lucu jadi bisa mencairkan suasana dan memberikan semangat," katanya.

Sementara itu, Denny saat memberikan motivasi mengatakan, prestasi yang mampu diraih oleh paraatlet Blind Judo lebih tinggi dibandingkan dirinya. "Prestasi kalian lebih tinggi dari prestasi yang tidak bisa saya capai. Saya sampai bingung. Berarti kan ada hati yang lebih yang berbicara.



Denny pun mengaku bangga bisa berbicara dihadapan paraatlet Blind Judo Indonesia. "Saya bangga sekali bisa berbicara di depan kalian. Sok-sokan bicara bener. Kalian jauh lebih baik dari saya," tutupnya.
(yov)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More