Shakur Stevenson Ingin Tahu Bagaimana Rasanya Satu Ring dengan Naoya Inoue

Rabu, 18 Oktober 2023 - 22:10 WIB
Di sisi lain, Stevenson tanpa ragu menyebutkan jika Inoue merupakan petinju favoritnya untuk dipelajari. Khususnya dalam permainan menaklukkan divisi-divisi di atasnya. Dalam hal ini, Stevenson secara tidak langsung menjad "murid" dari Inoue.

Stevenson mengakui jika Inoue bisa melakukan semuanya. Baik itu bertinju di sisi luar, bertarung di tengah ring, Inoue benar-benar berpengalaman di hampir semua bagian ring.

Stevenson sendiri menaruh rasa hormat yang begitu tinggi terhadap Inoue. Dia sangat bersedia menjajal Inoue, karena hanya ingin tahu bagaimana rasanya berada dalam satu ring dengan fighter sekelas Monster KO dari Jepang tersebut.

Kendati demikian, meski Stevenson berkeinginan kuat berhadapan dengan Inoue, namun dia menyadari jika hal tersebut sangat tidak mungkin terjadi.



"Dia adalah petarung yang luar biasa. Sejujurnya, dia adalah salah satu petarung yang paling sering saya saksikan akhir-akhir ini. Saya memberinya pujian dalam hal kemampuan, kecepatan, kekuatan --semuanya luar biasa, namun saya rasa dia sedikit terlalu kecil," kata Stevenson.
(nug)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More