Unai Emery Akhirnya Rebut Kemenangan Perdana setelah 13 Kali Adu Strategi dengan Guardiola

Kamis, 07 Desember 2023 - 17:08 WIB
Aston Villa berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Manchester City di pertandingan pekan ke-15 Liga Inggris 2023/2024. / Foto: Instagram @unaiemery_
BIRMINGHAM - Aston Villa berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Manchester City di pertandingan pekan ke-15 Liga Inggris 2023/2024. Hasil tersebut membuat sang pelatih, Unai Emery mendapatkan kemenangan perdana atas Pep Guardiola.

Bertanding di Villa Park Stadium, Birmingham, Kamis (7/12/2023) dini hari WIB, Aston Villa tampil mendominasi jalannya pertandingan. Meski sempat kesulitan menembus pertahanan City, namun tim berjuluk The Villans memastikan kemenangan melalui gol tunggal Leon Bailey (74').

Kemenangan tersebut membuat Aston Villa menggeser posisi City untuk menempati posisi ketiga di klasemen sementara dengan 32 poin. Sedangkan The Citizens menempati peringkat keempat dengan 30 angka.





Selain membawa Aston Villa menembus papan atas klasemen sementara, Unai Emery juga membuat rekor bagus dalam laga tersebut. Ya, dia meraih kemenangan perdana atas Pep Guardiola .

"Unai Emery akhirnya meraih kemenangan pertamanya atas Pep Guardiola," tulis B/R Football, Senin (7/12/2023).

Sebelumnya, Unai Emery sudah bertemu dengan Pep Guardiola sebanyak 13 pertandingan. Namun, pelatih asal Spanyol itu memiliki statistik kurang bagus jika bertemu dengan kompatriotnya tersebut.



Unai Emery sudah menelan 9 kekalahan dan 4 kali imbang. Sementara kemenangan Aston Villa 1-0 atas Manchester City mengakhiri rekor buruk pertemuan Unai Emery dengan Pep Guardiola.
(nug)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More