Hasil Liga Italia: AC Milan Libas Monza 3-0

Minggu, 17 Desember 2023 - 20:37 WIB
AC Milan naik satu peringkat ke urutan ketiga Liga Italia 2023/2024. Hasil positif itu didapat setelah Rossoneri menang 3-0 atas Monza di Stadion San Siro, Minggu (17/12/2023) / Foto: AC Milan
MILAN - AC Milan naik satu peringkat ke urutan ketiga Liga Italia 2023/2024. Hasil positif itu didapat setelah Rossoneri menang 3-0 atas Monza di Stadion San Siro, Minggu (17/12/2023).

Milan tampil penuh percaya diri saat bermain di depan penggemarnya. Klub besutan Stefano Pioli bahkan tak membutuhkan waktu lama untuk membuka keran gol.

Adalah Tijjani Reijnders, yang sukses mencetak gol pembuka Milan di menit ketiga. Tertinggal 1-0, Monza berusaha merespon.





Namun Milan justru mampu menggandakan kedudukan menjadi 2-0 setelah Jan-Carlo Simic mencatatkan namanya di papan skor pada menit 41. Hingga interval pertama usai skor 2-0 untuk keunggulan tuan rumah tak berubah.

Di babak kedua, Milan tak mengubah permainan menyerangnya. Namun beberapa peluang yang tercipta gagal menambah keunggulan.

Sementara Monza yang terus memberikan tekanan ke jantung pertahanan Milan, mampu melepaskan 16 tendangan dan tiga di antaranya mengancam gawang Rossoneri.



Namun bola gagal menggetarkan gawang Milan. Sebaliknya, tuan rumah justru menggandakan kedudukan menjadi 3-0 melalui gol yang dicetak Noah Okafor (76').

Tambahan tiga poin ini membuat Milan nangkring di urutan ketiga klasemen sementara Liga Italia 2023/2024 dengan nilai 32 poin atau tertinggal enam angka dari Inter Milan selaku pemuncak klasemen sementara.
(yov)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More