Nova Arianto Beberkan Kondisi Dendy Sulistyawan usai Dituding Pemain Titipan
Minggu, 24 Desember 2023 - 13:03 WIB
Dalam beberapa hari ini, penggunaan kata titipan menjadi hal yang ramai dibicarakan penggemar sepak bola di Tanah Air. Ini berkaitan dengan keputusan Shin Tae-yong dalam memanggil Dendy Sulistyawan ke skuad Timnas Indonesia untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) jelang Piala Asia 2023.
Diketahui, Shin Tae-yong telah memutuskan nama-nama pemain yang bakal mengikuti TC di Turki. Kehebohan pun muncul setelah nama Dendy masuk dalam TC.
Sontak saja, keputusan Shin Tae-yong memasukkan nama Dendy dipertanyakan pengguna media sosial atau biasa disebut netizen. Netizen menduga pemain Bhayangkara FC merupakan pemain titipan di Timnas Indonesia.
Lantas bagaimana kondisi Dendy sekarang?
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto menegaskan bahwa kehebohan yang terjadi di Tanah Air tak menganggu persiapan Dendy maupun Timnas Indonesia selama menjalani TC di Turki. Ditegaskannya, semuanya tetap berjalan normal.
"Tidak ada masalah dan semuanya tetap berjalan normal," singkat Nova dalam pesan singkatnya kepada SINDOnews, Minggu (24/12/2023).
Lihat Juga: Indonesia Naik 22 Peringkat Sejak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Dimulai Oktober Tahun Lalu
Diketahui, Shin Tae-yong telah memutuskan nama-nama pemain yang bakal mengikuti TC di Turki. Kehebohan pun muncul setelah nama Dendy masuk dalam TC.
Sontak saja, keputusan Shin Tae-yong memasukkan nama Dendy dipertanyakan pengguna media sosial atau biasa disebut netizen. Netizen menduga pemain Bhayangkara FC merupakan pemain titipan di Timnas Indonesia.
Baca Juga
Lantas bagaimana kondisi Dendy sekarang?
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto menegaskan bahwa kehebohan yang terjadi di Tanah Air tak menganggu persiapan Dendy maupun Timnas Indonesia selama menjalani TC di Turki. Ditegaskannya, semuanya tetap berjalan normal.
Baca Juga
"Tidak ada masalah dan semuanya tetap berjalan normal," singkat Nova dalam pesan singkatnya kepada SINDOnews, Minggu (24/12/2023).
Lihat Juga: Indonesia Naik 22 Peringkat Sejak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Dimulai Oktober Tahun Lalu
(yov)
tulis komentar anda