Timnas Basket Indonesia Minta Doa Masyarakat Jelang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Rabu, 21 Februari 2024 - 09:00 WIB
Timnas Basket Indonesia saat melakoni uji coba perdana melawan Satria Muda jelang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Foto: Perbasi
JAKARTA - Tim Nasional (Timnas) Basket Putra Indonesia telah mengakhiri persiapan jelang menjalani babak kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 . Skuad polesan Milos Pejic itu meminta doa masyarakat agar bisa mendapatkan hasil maksimal.

Seperti diketahui, Indonesia akan menjalani serangkaian laga kualifikasi FIBA Asia Cup 2025 mulai dari 22 Februari 2024 hingga 23 Februari 2025 mendatang. Kaleb Ramot Gemilang dan kawan-kawan akan bertandang ke Bangkok untuk menghadapi Thailand pada laga perdana di Grup A, Kamis (22/2/2024) mendatang.





Dalam beberapa waktu terakhir, skuad yang diisi banyak pemain muda ini terus menjalani persiapan dengan melakukan uji coba melawan tim-tim klub Indonesian Basketball League (IBL). Laga uji coba terakhir berakhir dengan kemenangan 96-70 untuk Timnas Indonesia saat menghadapi Borneo Hornbills.

“Kita berharap dari sparing ini tim bisa lebih dapat chemistry-nya antara satu sama lain dan bisa lebih menjalankan sistem yang diinginkan pelatih,” tutur manajer Timnas Basket Indonesia, Rony Gunawan dalam keterangannya, Senin (19/2/2024).

“Kita berharap mereka bisa memberikan yang terbaik di Thailand nanti,” tambahnya.

Dalam laga kontra Borneo Hornbills tersebut, Muhamad Arighi menjadi pencetak angka terbanyak bagi Timnas Basket Indonesia dengan torehan 17 poin, dua rebound, dan dua asis. Lester Prosper juga tampil meyakinkan dengan mencatatkan double-double 16 poin, 12 rebound, dan tiga asis.

Anak asuh Milos Pejic akan terbang ke Bangkok, Thailand, hari ini (20/2/2024) pukul 13.00 WIB. Rony Gunawan meminta doa dari para pecinta basket tanah air dan juga masyarakat Indonesia agar bisa membawa pulang hasil yang terbaik.

“Doakan kami yang akan berangkat ke Thailand pukul 13.00 WIB. Semoga timnas muda ini bisa memberikan yang terbaik dan mendapatkan hasil yang maksimal,” pungkasnya.

Setelah menghadapi Thailand di Bangkok pada Kamis (22/2/2024), Timnas Basket Putra Indonesia akan langsung melakoni laga kedua babak kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Mereka akan berhadapan dengan Australia pada Minggu (25/2/2024) di Jakarta, Indonesia.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More