Hasil Liga 1: Muhammad Ferarri Kartu Merah, Arema FC Hancurkan Persija

Senin, 26 Februari 2024 - 17:09 WIB
Arema melawan Persija di Liga 1. Foto: Twitter/@AremafcOfficial
GIANYAR - Arema FC menang 3-2 atas Persija Jakarta pada laga pekan ke-26 Liga 1 2023/2024 . Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (26/2/2024).

Macan Kemayoran -julukan Persija- langsung tancap gas sejak menit awal dengan melancarkan serangan demi serangan ke lini pertahanan Arema. Serangan mereka pun membuahkan hasil manis di menit ke-12 lewat sundulan Marko Simic usai menerima umpan matang dari Dony Tri Pamungkas.

Namun sayangnya lini pertahanan Persija lengah. Singo Edan -julukan Arema FC- berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat tendangan jarak jauh yang dilesatkan Dedik Setiawan pada menit ke-20.



Simic nyaris membawa Persija unggul di menit ke-33 lewat situasi satu lawan satu. Namun sayangnya, dia tidak bisa memanfaatkan peluang emas tersebut. Macan Kemayoran justru harus mendapat petaka di menit ke-36 setelah Firza Andika melanggar Dendy Santoso di kotak penalti.



Dedik yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik sehingga membawa timnya unggul 2-1. Dedik nyaris cetak hattrick di menit ke-44 setelah gagal mengkonversi peluangnya menjadi gol. Pada akhirnya, Arema FC unggul sementara atas Persija di babak pertama.

Usai turun minum, Macan Kemayoran kembali bermain agresif. Hasilnya pun berbuah manis karena Simic sukses membawa Persija menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-56.

Tapi di menit ke-58, Persija mendapat petaka karena Muhamad Ferarri diganjar kartu merah. Situasi ini jelas merugikan Macan Kemayoran karena mereka harus bermain 10 pemain disaat sedang berburu gol kemenangan.

Sementara Arema FC berhasil mencetak gol keunggulannya di menit ke-79 lewat sontekan Charles Lokolingoy. Persija mencoba untuk merespons gol tersebut namun masih cukup kesulitan menembus pertahanan Singo Edan.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More