Skor Lionel Messi vs Robert Lewandowski, Siapa Lebih Kejam di Depan Gawang?

Jum'at, 14 Agustus 2020 - 19:03 WIB
Urusan penalti, Messi maupun Lewandowski sama-sama punya catatan mengesankan. Dia berhasil memertahankan rekor 100%. Perbedaan yang terletak adalah Messi merupakan salah satu pemain yang berbahaya ketika mengeksekusi tendangan bebas. Messi berhasil menceploskan lima gol, sedangkan Lewandowski hanya sekali mencetak satu gol melawan Schalke.

3. Assist

Kedua pemain mahir menyelesaikan peluang mereka sendiri, tetapi bagaimana dengan mengaturnya? Di sinilah Messi unggul pada 2019/2020, di mana dia mampu memberikan 25 assist dalam 43 penampilan di semua kompetisi.

Keahlian Lewandowski berada di tempat yang tepat di waktu yang tepat untuk memberikan sentuhan yang menentukan pada operan terakhir. Oleh karena itu, tidak mengherankan melihat dia memiliki lebih sedikit assist, dengan hanya delapan assist yang tersebar merata di Bundesliga dan Liga Champions.

Angka-angka ini juga mencerminkan cara penyerang top Eropa mengubah gaya permainan mereka musim ini. Gol Lewandowski meningkat tetapi assistnya berkurang. Sedangkan Messi telah memainkan peran yang cukup berbeda di mana ia kerap mengambil posisi kanan sehingga jumlah pemain Barcelona telah berubah, dengan golnya turun tetapi assistnya meningkat.

4. Keterlibatan Gol

Messi telah mencetak 56 gol dalam 3.720 menit dalam 43 pertandingan yang setara dengan satu gol atau assist setiap 66 menit. Sementara Lewandowski memiliki andil dalam 61 gol selama 3.863 menit waktu bermain dalam 44 penampilannya.

(bbk)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More