Timnas Indonesia U-16 Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024, Libas Laos 6-1

Kamis, 27 Juni 2024 - 21:56 WIB
Memasuki paruh kedua, Indonesia sama sekali tidak mengendurkan serangan mereka. Enam menit pasca turun minum, Indonesia sejatinya bisa menambah keunggulan melalui tandangan bebas Gholy. Sayang gol tersebut dianulir lantaran terjadi offside.



Namun Indonesia baru bisa menambah keunggulan pad amenit 61. Josh sukses mencetak brace pada laga kali ini setelah memanfaatkan umpan cut back Daniel Alfrido.

Di pertengahan babak kedua, pelatih Nova Arianto melakukan sejumlah pergantian pemain. Salah satunya ialah memasukkan Mierza Firjatullah. Hasilnya, baru beberapa menit memasuki lapangan, Mierza langsung mencatatkan namanya di papan skor tepatnya pada menit 78. Ia sukses memanfaatkan umpan Josh untuk membawa Indonesia unggul 6 - 1.

Meski tertinggal sangat jauh, tim tamu mencoba untuk mencetak gol di sisa pertandingan. Namun hingga wasit meniup peluit panjang, skor 6 - 1 tidak berubah.

Timnas Indonesia U-16 ; Mohd Nur Ichsan;Dafa Zaidan, Putu Panji, Raihan Apriansyah; Fabio Azkairawan, Nazriel Alfaro Syahdan, Daniel Afrido, Mathew Ryan; Tristan Raissa Ibrahim, Muhammad Zahaby Gholy, Josh Holong.

Pelatih: Nova Arianto.

Timnas Laos U-16: Thitsakhone Sumlivongvath; Phisith Orr, Bounthasak Chandala, Daophahad Kamkasomphou, Phayak Siphanom, Binly Donsanouphit, Sayyavath Vansavath, Xayyasith Chitpasong, Phoutthasak Sihakhot; Sikanda Xaisongkham, Ki Mounkanyah.

Pelatih: Kanlaya Sysomvang.
(msf)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More