Juergen Klopp Jadi Komoditas Pilpres Barcelona
Senin, 24 Agustus 2020 - 12:05 WIB
BARCELONA - Keberhasilan Juergen Klopp ternyata jadi komoditas pemilihan presiden Barcelona . Salah seorang kandidat Jordi Farre terang-terangan menginginkan Blaugrana punya pelatih seperti Klopp.
Tak hanya sekadar berucap, menurut media Spanyol, Farre telah melakukan pendekatan dengan pihak Klopp. Kehadiran Klopp yang bisa memberikan gelar Liga Champions dan Liga Primer Inggris pada Liverpool membuat dirinya ada di posisi pertama untuk menggantikan posisi Ronald Koeman .
Koeman sendiri hanya dikontrak selama dua tahun. Kehadiran pelatih asal Belanda itu diharapkan bisa memberikan sedikit penyegaran menyusul kegagalan Barcelona di kompetisi dalam negeri dan Eropa. (Baca juga : Ganggu Waktu Tidur, Ferguson Ampuni Klopp: Dia Fantastis )
Setelah tersungkur di Liga Champions, manajeman Barcelona langsung melakukan perombakan. Quique Setien dan Eric Abidal jadi dua sosok yang langsung dilengserkan. (Baca juga : Alisson: Klopp Baru Saja Mulai di Liverpool! )
Tapi persoalan tidak berhenti di situ. Presiden Barca saat ini Josep Bartomeu juga dianggap sebagai orang yang perlu bertanggung jawab dan banyak desakan mundur dari penggemar Barca. Sayangnya jabatan Bartomeu baru akan berakhir 2021.
Nah momen inilah yang digunakan sejumlah kandidat untuk melancarkan pesona agar bisa terpilih sebagai presiden. Selain Farre, Victor Font dan Lluis Fernandez Ala juga masuk dalam bursa.
Farre yang juga mencalonkan diri sebagai presiden pada 2015, telah menyiapkan rencana tindakan jika dia terpilih tahun depan. Mendatangkan Klopp jadi janji pria berusia 44 tahun itu.
Mengenai sosok Koeman, Farre mengatakan untuk saat ini ia ingin meminta bukti dulu. Namun keinginan Farre untuk mendatangkan Klopp rasanya sudah jadi harga mati.
Lihat Juga: Duel Panas Barcelona vs Espanyol! Simak Jadwal dan Link Streaming Pekan 12 La Liga di Vision+
Tak hanya sekadar berucap, menurut media Spanyol, Farre telah melakukan pendekatan dengan pihak Klopp. Kehadiran Klopp yang bisa memberikan gelar Liga Champions dan Liga Primer Inggris pada Liverpool membuat dirinya ada di posisi pertama untuk menggantikan posisi Ronald Koeman .
Koeman sendiri hanya dikontrak selama dua tahun. Kehadiran pelatih asal Belanda itu diharapkan bisa memberikan sedikit penyegaran menyusul kegagalan Barcelona di kompetisi dalam negeri dan Eropa. (Baca juga : Ganggu Waktu Tidur, Ferguson Ampuni Klopp: Dia Fantastis )
Setelah tersungkur di Liga Champions, manajeman Barcelona langsung melakukan perombakan. Quique Setien dan Eric Abidal jadi dua sosok yang langsung dilengserkan. (Baca juga : Alisson: Klopp Baru Saja Mulai di Liverpool! )
Tapi persoalan tidak berhenti di situ. Presiden Barca saat ini Josep Bartomeu juga dianggap sebagai orang yang perlu bertanggung jawab dan banyak desakan mundur dari penggemar Barca. Sayangnya jabatan Bartomeu baru akan berakhir 2021.
Nah momen inilah yang digunakan sejumlah kandidat untuk melancarkan pesona agar bisa terpilih sebagai presiden. Selain Farre, Victor Font dan Lluis Fernandez Ala juga masuk dalam bursa.
Farre yang juga mencalonkan diri sebagai presiden pada 2015, telah menyiapkan rencana tindakan jika dia terpilih tahun depan. Mendatangkan Klopp jadi janji pria berusia 44 tahun itu.
Mengenai sosok Koeman, Farre mengatakan untuk saat ini ia ingin meminta bukti dulu. Namun keinginan Farre untuk mendatangkan Klopp rasanya sudah jadi harga mati.
Lihat Juga: Duel Panas Barcelona vs Espanyol! Simak Jadwal dan Link Streaming Pekan 12 La Liga di Vision+
(bbk)
tulis komentar anda