Walau di Ruangan Tertutup, Pemerintah Spanyol Berharap Kompetisi Dilanjutkan
Minggu, 03 Mei 2020 - 16:05 WIB
MADRID - Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez optimis event olahraga dapat bergulir lagi. Tapi, dia memperingatkan kepada orang-orang untuk menjauhi stadion. Ini memberi harapan La Liga yang tertunda sejak pertengahan Maret akibat pandemi virus Corona bisa dilanjutkan.
Spanyol menjadi salah satu negara di Eropa yang sangat terpukul oleh pandemi virus Corona atau Covid-19. Disebutkan, ada lebih dari 25.000 kasus kematian. Kabar baiknya, tingkat infeksi telah menurun sejak masa puncak pada awal April.
Sekarang ada harapan agenda olahraga profesional, termasuk sepak bola (LaLiga) bisa kembali dilanjutkan. Ini untuk memulihkan semangat para pemain setelah menjalani isolasi mandiri selama berpekan-pekan.
"Saya lebih suka bola basket ketimbang sepak bola. Tapi, mudah-mudahan segera (bisa dilanjutkan lagi). Itu akan menjadi keputusan federasi dan liga. Kami sudah mulai mengizinkan latihan individu dalam olahraga beregu. Semoga itu secepat mungkin," ucap Sanchez, dilansir skysport.
Namun, Sanchez menilai saat ini tidak memungkinkan event olahraga bisa digelar di depan banyak orang. “Sudah jelas, dengan sangat menyesal, kita hanya akan melihat pertandingan di televisi daripada di stadion," tutupnya.
Disisi lain, rivalitas antara Barcelona dan Real Madrid dalam perburuan gelar akan coba dilanjutkan lagi pada pertengahan Juni. Ini berdasarkan pernyataan Presiden La Liga Javier Tebas. Sebab, jika kompetisi musim ini bisa diakhiri, maka kerugian finansial lebih parah dapat dihindari.
Spanyol menjadi salah satu negara di Eropa yang sangat terpukul oleh pandemi virus Corona atau Covid-19. Disebutkan, ada lebih dari 25.000 kasus kematian. Kabar baiknya, tingkat infeksi telah menurun sejak masa puncak pada awal April.
Sekarang ada harapan agenda olahraga profesional, termasuk sepak bola (LaLiga) bisa kembali dilanjutkan. Ini untuk memulihkan semangat para pemain setelah menjalani isolasi mandiri selama berpekan-pekan.
"Saya lebih suka bola basket ketimbang sepak bola. Tapi, mudah-mudahan segera (bisa dilanjutkan lagi). Itu akan menjadi keputusan federasi dan liga. Kami sudah mulai mengizinkan latihan individu dalam olahraga beregu. Semoga itu secepat mungkin," ucap Sanchez, dilansir skysport.
Namun, Sanchez menilai saat ini tidak memungkinkan event olahraga bisa digelar di depan banyak orang. “Sudah jelas, dengan sangat menyesal, kita hanya akan melihat pertandingan di televisi daripada di stadion," tutupnya.
Disisi lain, rivalitas antara Barcelona dan Real Madrid dalam perburuan gelar akan coba dilanjutkan lagi pada pertengahan Juni. Ini berdasarkan pernyataan Presiden La Liga Javier Tebas. Sebab, jika kompetisi musim ini bisa diakhiri, maka kerugian finansial lebih parah dapat dihindari.
(mirz)
tulis komentar anda