Kolarov Akui Mudah baginya untuk Tinggalkan Roma dan Gabung Inter

Kamis, 10 September 2020 - 22:30 WIB
Aleksandar Kolarov mengaku tidak berpikir dua kali ketika Inter Milan mendekati AS Roma untuk mendapatkan jasanya. Foto: twitter
MILAN - Aleksandar Kolarov mengaku tidak berpikir dua kali ketika Inter Milan mendekati AS Roma untuk mendapatkan jasanya. Keberadaan pelatih Antonio Conte turut memperkuat keyakinannya untuk hijrah ke Giuseppe Meazza.

(Baca Juga: Anak Positif Virus Corona, Farias Mundur Sebagai Pelatih Persija Jakarta )

Bek berusia 34 tahun itu resmi jadi rekrutan anyar Inter di bursa musim panas pada 8 September lalu dengan mahar 1,5 juta euro. Kolarov dikontrak selama satu musim dengan opsi diperpanjang lagi 12 bulan.



Kolarov mengaku tidak pikir panjang ketika mendapat tawaran dari Inter dan segera menerimanya. “Memang benar saya sebelumnya nyaris gabung Inter beberapa kali. Tapi, akhirnya saya bisa datang juga ke sini,” ucapnya, dilansir skysport.

“Ini pilihan mudah bagi saya. Saya tidak berpikir dua kali ketika mendapat telpon dari Inter dan dengan senang hati menerimanya. Saya sudah kenal banyak pemain mereka, kami juga pernah beberapa kali saling berhadapan,” lanjut pemain asal Serbia itu.

Alasan lain mengapa Kolarov lansung setuju gabung I Nerazzurri karena ada Conte. Menurutnya, kehadiran pelatih asal Italia itu menjadi jaminan kalau La Beneamata punya peluang untuk meraih gelar juara pada musim 2020/2021.

(Baca Juga: Piala Asia U-16 dan U-19 2020 Ditunda, Piala AFC Dibatalkan )

“Keberadaan Conte ikut mempengaruhi keputusan saya. Sebab, dia segera meraih gelar ketika tiba di Inggris (melatih Chelsea). Dia juga telah mengubah Inter sepenuhnya pada musim lalu. Semoga kami bisa berkolaborasi dengan baik dan mencoba meraih gelar,” tutupnya.
(mirz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More