Rasa Cinta pada Tottenham Buat Gareth Bale Cepat Pulih
Selasa, 22 September 2020 - 11:04 WIB
LONDON - Jose Mourinho yakin Gareth Bale akan pulih lebih cepat dari cedera lutut. Itu semua bakal terjadi lantaran rasa cinta Bale pada Tottenham Hotspur .
Bale telah resmi menyelesaikan kepulangannya ke Tottenham dari Real Madrid akhir pekan lalu. Pemain 31 tahun itu akan jadi pemain pinjaman selama satu tahun. (Baca juga : Tiba di London, Gareth Bale Disambut Penggemar Tottenham Bak Pahlawan )
Pemain asal Wales itu sempat menikmati masa keemasan bersama Los Blancos setelah meraih empat gelar Liga Champions . Sayang momen itu sirna setelah Zinedine Zidane musim lalu lebih banyak menyimpan Bale di bangku cadangan. (Baca juga : Zidane Sebut Dirinya Tidak Punya Masalah dengan Gareth Bale )
Sayangnya ketika kembali ke klub asal London itu kondisi Bale belum prima betul. Ia masih harus memulihkan cedera lutut yang dialaminya ketika tampil bersama Timnas Wales. Diperkirakan Bale harus rehat sampai Oktober mendatang. (Baca juga : Jose Mourinho Nyerah Buru Pemain di Bursa Transfer )
"Saya tidak tahu kapan Bale bisa kembali. Saya hanya tahu motivasinya tinggi karena dia sangat senang bisa bersama klub yang ada di hatinya," papar Mourinho dilansir Sky Sports.
"Dia sangat senang bermain untuk kami. Ketika seorang pemain memiliki motivasi seperti ini, sering kali Anda dapat mempersingkat masa pemulihan, menjadi bugar dan siap bermain."
"Kami ingin membantunya. Jadi ketika dia tersedia untuk berlatih bersama tim, kami sangat senang memilikinya dan membantunya untuk kembali ke level yang mungkin menjadi salah satu pemain terbaik di dunia," kata Mourinho.
"Saya pikir Bale akan cukup cepat (dalam hal meningkatkan kecepatan secara fisik). Dia dalam periode terakhir pemulihannya dan berlatih hari ini dengan salah satu asisten saya. Dia tidak bisa bermain Selasa, tetapi saya akan mengatakan bahwa dia akan tersedia untuk kami pada akhir pekan," tutup Mourinho.
Bale telah resmi menyelesaikan kepulangannya ke Tottenham dari Real Madrid akhir pekan lalu. Pemain 31 tahun itu akan jadi pemain pinjaman selama satu tahun. (Baca juga : Tiba di London, Gareth Bale Disambut Penggemar Tottenham Bak Pahlawan )
Pemain asal Wales itu sempat menikmati masa keemasan bersama Los Blancos setelah meraih empat gelar Liga Champions . Sayang momen itu sirna setelah Zinedine Zidane musim lalu lebih banyak menyimpan Bale di bangku cadangan. (Baca juga : Zidane Sebut Dirinya Tidak Punya Masalah dengan Gareth Bale )
Sayangnya ketika kembali ke klub asal London itu kondisi Bale belum prima betul. Ia masih harus memulihkan cedera lutut yang dialaminya ketika tampil bersama Timnas Wales. Diperkirakan Bale harus rehat sampai Oktober mendatang. (Baca juga : Jose Mourinho Nyerah Buru Pemain di Bursa Transfer )
"Saya tidak tahu kapan Bale bisa kembali. Saya hanya tahu motivasinya tinggi karena dia sangat senang bisa bersama klub yang ada di hatinya," papar Mourinho dilansir Sky Sports.
"Dia sangat senang bermain untuk kami. Ketika seorang pemain memiliki motivasi seperti ini, sering kali Anda dapat mempersingkat masa pemulihan, menjadi bugar dan siap bermain."
"Kami ingin membantunya. Jadi ketika dia tersedia untuk berlatih bersama tim, kami sangat senang memilikinya dan membantunya untuk kembali ke level yang mungkin menjadi salah satu pemain terbaik di dunia," kata Mourinho.
"Saya pikir Bale akan cukup cepat (dalam hal meningkatkan kecepatan secara fisik). Dia dalam periode terakhir pemulihannya dan berlatih hari ini dengan salah satu asisten saya. Dia tidak bisa bermain Selasa, tetapi saya akan mengatakan bahwa dia akan tersedia untuk kami pada akhir pekan," tutup Mourinho.
(bbk)
tulis komentar anda