Seri Krusial Dovizioso di MotoGP Aragon

Jum'at, 16 Oktober 2020 - 13:35 WIB
Andrea Dovizioso saat finish terdepan di GP Austria. Foto/dok
ALCANIZ - Lima seri tersisa menjadi pertaruhan Andrea Dovizioso dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP 2020 . Poin maksimal wajib diamankan rider Ducati itu untuk menjaga peluangnya hingga akhir musim. Tahap pertama, pembalap Italia itu fokus memperbaiki performanya saat balapan GP Aragon, akhir pekan ini.

Dovizioso gagal tampil optimal pada seri sebelumnya di Sirkuit Le Mans. Ketika para pembalap Ducati mendapatkan keunggulan besar di trek yang basah, dia justru gagal memanfaatkan kondisi tersebut secara maksimal. Rider berjuluk Desmodovi itu hanya bisa finish keempat. Padahal rekannya Danilo Petrucci sukses keluar sebagai pemenang. (Baca: Inilah Tabiat buruk Suami yang Harus Dijauhi)

Tidak mau larut dalam keterpurukan, Dovizioso langsung mengalihkan fokus ke GP Aragon. Apalagi dia sangat optimistis dapat meraih hasil terbaik di balapan nanti. Dalam dua musim terakhir, dia selalu menempati podium kedua atau di belakang pembalap Repsol Honda, Marc Marquez. Kini, rivalnya itu masih absen dan dia pun berpeluang besar untuk merebut kemenangan.

“Kami segera bergerak maju setelah balapan di Le Mans, dan sekarang kami sudah fokus pada dua seri berikutnya di Aragon, yang akan menjadi krusial pada tahap musim ini. Tahun lalu saya berhasil naik podium di Aragon, dan meskipun di atas kertas kami bukan favorit di trek ini, saya yakin kami juga akan memiliki beberapa peluang dengan menggunakan kekuatan terbaik Desmosedici GP kami,” ucap Dovizioso dilansir situs resmi timnya.



GP Aragon akan menjadi satu dari lima seri tersisa musim ini. Apabila Dovizioso ingin mempersembahkan gelar juara dunia bagi Ducati di tahun terakhirnya itu, rider asal Italia tersebut harus bisa maksimal pada setiap balapan tanpa boleh melakukan kesalahan sedikit pun.

Namun, Dovizioso menyadari persaingan tanpa Marquez ternyata lebih rumit. Sebab, ada beberapa pembalap yang masih berpeluang untuk menjadi juara dunia MotoGP 2020. Kondisi itu yang membuatnya harus berjuang ekstrakeras dan tak boleh melakukan kesalahan pada sisa balapan di musim ini. (Baca juga: Pendidikan Guru Penggerak Diikuti 2.800 Guru)

Saat ini Dovizioso berada di posisi tiga klasemen dengan mengumpulkan 97 poin. Dia masih tertinggal 18 angka dari rider Petronas Yamaha SRT Fabio Quartararo yang berada di posisi puncak, dan 8 angka dari Joan Mir dari Suzuki Ecstar. Bahkan, pembalap berusia 34 tahun ini juga tak boleh lengah karena ada Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) yang berada di belakangnya dengan selisih satu poin. Dengan begitu, Dovizioso akan berusaha habis-habisan di lima balapan terakhir.

"Kejuaraan memperebutkan juara dunia masih sangat terbuka, dan kami harus terus bekerja balapan demi balapan untuk mencoba mencapai tujuan terakhir kami," paparnya.

Sementara itu, Petrucci juga merasa begitu percaya diri menatap seri di GP Aragon mendatang. Rider asal Italia itu akan memanfaatkan catatan positif saat menjadi yang terbaik di Sirkuit Le Mans lalu, untuk menjalani balapan nanti.

Performa Petrucci di GP Prancis itu memang tergolong mengesankan. Ketika semua pembalap mengalami kesulitan dengan kondisi trek yang basah, Petrucci justru tampil garang dan berhasil keluar sebagai pemenang. Tidak heran, hasil bagus tersebut membuatnya semakin percaya diri menatap seri-seri yang lain, termasuk di GP Aragon. (Lihat videonya: Satukan Tekad untuk Memenangkan Perang Melawan Covid-19)

“Kemenangan di Le Mans tentunya memberikan kepercayaan diri yang tinggi, dan saya tiba di Aragon dengan semangat tinggi. Setiap balapan adalah dunia tersendiri, tetapi setelah mengatasi awal yang sulit di musim ini, sekarang saya ingin terus berkembang,” ucap Petrucci.

Sama seperti Dovizioso , Petrucci yang juga akan meninggalkan Ducati di akhir musim ini, ingin berusaha memberikan yang terbaik untuk timnya tersebut. Dia berjanji untuk bisa konsisten saat menjalani lima balapan terakhirnya. (Raikhul Amar)
(ysw)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More