Warganet Komentari Taktik Arteta Bocor, Untung Arsenal Menang

Jum'at, 30 Oktober 2020 - 18:59 WIB
Tayangan line up Arsenal yang terekam btsport./foto/thesun


LONDON - Kejadian menarik terjadi saat Arsenal menjamu wakil Republik Irlandia Dundalk pada pertandingan Grup B Liga Europa , Jumat (30/10). Taktik yang dipersiapkan The Gunners tidak sengaja terekspos oleh televisi.

Itu bermula ketika Kamera milik BT Sports mengarah ke pelatih Mikel Arteta di babak pertama. Dan Kamera melihat papan taktik Arteta terbuka. Produser pun kemudian memperbesar gambar untuk memastikan semua orang melihatnya. Dari papan taktik tersebut menunjukkan grafik formasi line-up dimana Arsenal kemungkinan menampilkan tiga bek dan itu sesuai.



Shkodran Mustafi, Granit Xhaka dan Sead Kolasinac memang ditempatkan sebagai tiga bek tengah. Entah sempat menyaksikan atau tidak papan taktik tersebut Dundalk secara mengejutkan membuat Arsenal frustrasi di sebagian besar babak pertama. Terungkapnya taktik Arsenal membuat banyak penggemar di media sosial memberikan komentarnya.



Seseorang menulis: "Arteta begitu percaya diri hari ini, dia membiarkan semua orang melihat taktiknya." Ada juga yang menulis: "Arteta tutupi taktikmu!" Penggemar lainnya menulis: "Arteta PR tidak nyata! Tidak mungkin" papan taktik "ditempatkan di sana secara tidak sengaja." Ada juga penggemar yang bercanda: "Sepertinya dia bermain connect four tbh." Sedangkan perusahaan asal Republik Irlandia, Paddy Power men-tweet: "Arteta telah membuka buku taktiknya lebar-lebar, bodoh. Seseorang segera mengirim pesan ini ke staf pelatih Dundalk,"

Beruntung, kecerobohan Arteta membiarkan papan taktiknya terekspos ke publik untungnya tidak berdampak buruk terhadap Arsenal. Sebaliknya, The Gunners sukses menang 3-0 atas Dundalk berkat gol-gol dari Eddie Nketiah (42), Joe Willock (44) dan Nicolas Pepe (46).Torehan dua kemenangan di dua pertandingan menempatkan Arsenal di puncak klasemen sementara Grup B dengan enam poin. “Kami sangat disiplin. Menjalani pertandingan dengan serius dan melakukannya sejak awal karena bahaya jika Anda tidak 100%, tim mana pun dapat menyebabkan masalah bagi Anda,” tuturnya dikutip dari Metro.
(ruf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More