Dihampiri Petugas Pajak di Bandara, Messi: Ini Gila

Kamis, 19 November 2020 - 10:40 WIB
Ketenangan Lionel Messi kembali terusik saat tiba di Bandara El Prat, Rabu (18/11/2020) waktu setempat, usai menjalani tugas internasionalnya bersama Argentina di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan / Foto: Marca
BARCELONA - Ketenangan Lionel Messi kembali terusik saat tiba di Bandara El Prat, Rabu (18/11/2020) waktu setempat, usai menjalani tugas internasionalnya bersama Argentina di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan. Ini terjadi lantaran dirinya dihampiri petugas pajak.

Kepada wartawan Messi mengatakan jika dirinya lelah setelah melakukan perjalanan 15 jam menggunakan pesawat pribadinya. Rasa capek itu semakin memuncak ketika La Pulga menghadapi interogasi dari orang-orang departemen keuangan selama di bandara. (Baca juga: Fabregas Ungkap Ada yang Ingin Sakit Lionel Messi di Barcelona )

Alhasil, Messi harus menunggu selama 1 jam di bandara dan diminta untuk menyelesaikan pembayaran pajak di Bea Cukai setibanya di Barcelona. (Baca juga: Joan Mir Lebih Cerdas ketimbang Pembalap Lain di MotoGP 2020 )

"Setelah 15 jam terbang, saya menghadapi orang-orang dari agen pajak. Ini gila," kata Messi di Bandara El Prat dikutip dari Marca.

Setelah menyelesaikan masalah administrasi, Messi lantas bergegas menuju mobil. Di sana istrinya, Antonela Rocuzzo, sudah menanti suaminya.
(mirz)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More