Bela Barcelona, Rivaldo Impikan Duet Bareng Ronaldo di Madrid

Rabu, 23 Desember 2020 - 18:16 WIB
Legenda sepak bola Brasil Rivaldo saat masih bermain untuk Barcelona. foto : fc barcelona
MADRID - Melegenda bersama Barcelona , Rivaldo begitu menikmati hari-hari di masa keemasannya. Namun, legendaris sepak bola Brasil tersebut mengungkapkan pernah berkesempatan menyeberang ke rival utama Blaugrana, Real Madrid .

Rivaldo mengatakan tawaran dari Madrid didapatkannya pada musim panas 2002. Saat itu, dia berada di tahun terakhirnya bersama Barca. Rivaldo mengutarakan sangat terbuka untuk mengikuti jejaknya rekannya di tim nasional Brasil, Ronaldo Nazario yang ketika itu direkrut Los Blancos.

Baca juga : Modric Absen, Isco dan Vinicius Tampil Lawan Granada

Menurut Rivaldo bermain dengan Ronaldo di Madrid akan sangat luar biasa. Dia yakin ketika bermain bersama, mereka bakal menjadi duet maut yang meneror pertahanan lawan. Rivaldo mengklaim kekompakannya dengan Ronaldo telah terjalin sejak lama di Brasil. Puncaknya adalah ketika keduanya menjadi pilar penting kesuksesan Selecao menjuarai Piala Dunia 2002.

“Jika saya bersama Ronaldo di Real Madrid, kami akan menjadi duo yang menakutkan. Kami sudah menunjukkannya ketika kami bermain dengan Brasil. Memiliki lebih banyak waktu untuk mengembangkan chemistry yang kami miliki di level klub akan membuat kami bahkan lebih mematikan. Pertahanan lawan akan takut dengan kami, tidak peduli tim mana yang kami hadapi,”ungkap Rivaldo dilansir marca.



Baca juga : Ditanya Bakal Merotasi Pemain Lawan Granada, Zidane: Kalian buat Saya Tertawa

Pria 48 tahun tersebut mengakui bahwa jika hijrah ke Madrid, dia akan menerima kritik serupa dengan apa yang dialami Luis Figo. Kepindahan Bintang Portugal tersebut ke Santiago Bernabeu senilai 62 juta euro, Juli 2000 memicu kekecewaan fans Barca. Mereka melebeli Figo sebagai pengkhianat.

“Saya tidak akan pernah menolak Madrid hanya karena bermain untuk Barca, meskipun saya memiliki hubungan yang hebat dengan Barca dan mereka akan selalu menjadi klub saya di Eropa. Saya tahu betul bahwa jika saya menandatangani kontrak dengan Madrid, itu akan menjadi kasus yang mirip dengan Figo, tetapi pada akhirnya itu tidak terjadi,” terang Rivaldo.

Baca juga : Cetak Kemenangan Ke-300, Simeone: Itu Sangat Berarti
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More