Skenario Pergantian Pelatih AS Roma Jika Paulo Fonseca Dipecat
Kamis, 21 Januari 2021 - 21:00 WIB
ROMA - AS Roma dilaporkan sedang mencari alternatif untuk menggantikan Paulo Fonseca . Dua nama, Massimiliano Allegri dan Maurizio Sarri disebutkan sebagai target utama sebaga pengganti pelatih tim berjuluk I Lupi tersebut. La Gazzetta dello Sport mengabarkan Roma telah mulai mempelajari kemungkinan memecat Fonseca.
Tekanan terhadap pelatih Portugal tersebut meningkat setelah Roma gagal mendapatkan kemenangan di tiga pertandingan terakhir, termasuk saat disingkirkan 2-4 oleh Spezia di babak 16 besar Coppa Italia, Rabu (20/1). Buntut dari kekalahan memalukan tersebut Roma telah memecat manajer tim Gianluca Gombar dan Global Sport Officer Manolo Zubiria setelah kontroversi pergantian enam pemain di masa perpanjangan waktu pertandingan kontra Spezia.
Padahal berdasarkan peraturan hanya diperbolehkan melakukan lima pergantian pemain. Namun, Baik Allegri maupun Sarri yang rutin menjalin komunikasi dengan Roma memilih menunggu hingga musim panas mendatang. Allegri bahkan lebih memprioritaskan tawaran dari luar Italia terutama Liga Primer. Karena itu, Roma dapat mencari solusi sementara, mereka diklaim mempertimbangkan Walter Mazzarri dan Luciano Spalletti untuk menjadi pelatih sementara hingga Juli.
Kendati berada dalam tekanan, Fonseca enggan memikirkan hal lain. Dia mengatakan konsentrasinya hanya untuk Roma. Fonseca bertekad mengembalikan timnya kembali ke jalur kemenangan saat bertemu kembali dengan Spezia di Stadio Olimpico, Sabtu (23/1). Pelatih berusia menilai Roma akan memaksimalkan semua pertandingan guna mendapatkan hasil terbaik di akhir musim. Saat ini, Edin Dzeko dkk berada di posisi keempat dan berjarak sembilan poin di belakang pemimpin klasemen sementara Serie A AC Milan (43 poin).
“Saya sudah diperdebatkan sejak hari pertama saya tiba. Kami berada di posisi yang kami inginkan di Seri A, saya mempercayai tim dan setiap minggu saya tidak menang, saya ditanyai pertanyaan-pertanyaan ini. Saya hanya harus terus melakukan pekerjaan saya," tegas Fonseca dilansir football-italia.net.
Senada dengan Fonseca, gelandang Bryan Cristante menuturkan bahwa timnya sangat kecewa dengan kekalahan dari Spezia. Namun, dia menganggap seluruh anggota skuad bertanggung jawab atas hasil buruk dan mengindikasikan akan tampil lebih baik melawan tim yang sama di Serie A.“Itu tidak bagus. Kami kalah dalam derby della Capitale, kami tersingkir dari Coppa Italia. Pada hari Sabtu kami akan menghadapi Spezia lagi,” ungkap Cristante.
Optimisme Cristante mengacu pada fakta dimana Roma memang masih berkesempatan untuk berprestasi meski telah tersingkir di Coppa Italia. Selain Serie A, I lupi telah melaju ke babak 32 besar Liga Europa."Kami harus memenangkannya dan bangkit untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara Seri A. Segalanya belum berakhir," tandasnya.
(ruf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda