Bikin Hujan Gol, Man City Kuasai Klasemen Sementara Liga Primer

Rabu, 27 Januari 2021 - 05:19 WIB
Kunjungan Manchester City (Man City) ke markas West Bromwich Albion, di The Hawthorns Stadium pada lanjutan Liga Primer berujung kemenangan telak. Foto: reuters
WEST BROMWICH - Manchester City (Man City) menjalani pekan ke-20 Liga Primer musim 2020/2021 dengan bertandang ke markas West Bromwich Albion di The Hawthorns Stadium, Rabu (27/1/2021). Tampil menekan, tim tamu menyudahi laga dengan kemenangan 5-0.



Berkat kemenangan tersebut, Man City berhasil mengakusisi posisi teratas klasemen sementara Liga Primer 2020/2021 dari Manchester United (MU). The Citizens kini mengoleksi 41 poin dari 19 pertandingan dan kini unggul satu poin dari tetangganya.



Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Meski bertindak sebagai tim tamu, Man City memulai laga kontra West Brom dengan langsung tampil menyerang. Alhasil ketika laga baru berjalan 6 menit, Man City sudah berhasil unggul melalui gol Ilkay Gundogan. Ya, Gundogan berhasil melepaskan tembakan yang meluncur deras ke dalam gawang West Brom.

Hanya berjarak 11 menit, Man City berhasil memperbesar keunggulan mereka atas West Brom jadi 2-0. Kali ini giliran Joao Cancelo yang mencatatkan namanya di papan skor, setelah tembakannya ke sudut kiri gawang Southampton tak mampu diamankan oleh Sam Johnstone.

Memasuki 30 menit babak pertama berjalan, West Brom mendapatkan kesempatan untuk bisa memperkecil kedudukan melalui aksi Callum Robinson. Namun tembakan pemain berusia 25 tahun tersebut masih menyamping di sisi kanan gawang Man City.

Pada menit ke-31, Man City kembali berhasil mencetak gol ke gawang West Brom. Ya, Gundogan mampu mencatatkan brace di pertandingan ini, setelah sontekannya dari dalam kotak penalti West Brom tak berhasil diantisipasi dengan baik oleh Johnstone.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More