Gelar Rakor Bahas Liga 1 2021, Menpora: Belum Ada Keputusan, Jangan Ada Salah Paham
Rabu, 10 Februari 2021 - 17:57 WIB
JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga ( Menpora ), Zainudin Amali, baru saja menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan sejumlah pemangku kepentingan, seperti PSSI, PT LIB, Polri, perwakilan dari Satgas gugus Covid-19, KONI Pusat guna membahas soal penyelenggaraan kompetisi sepak bola Liga 1 dan 2 2021 di Wisma Kemenpora, Rabu (10/2/2021). Dari pertemuan itu, politikus Golkar tersebut belum bisa membuat keputusan mengenai penyelenggaraan Liga 1 dan Liga 2 tahun ini.
Demi memastikan kelanjutan kompetisi Liga 1 dan 2, Menpora mengadakan pertemuan dengan sejumlah pemangku kepentingan. Pertemuan dihadiri oleh pihak Polri, PSSI, Satgas Covid 19, KONI Pusat, hingga PT LIB di Wisma Kemenpora, Jakarta, pada Rabu (10/2/2021).
Pertemuan ini diadakan sebagai tindak lanjut dari pertemuan Zainudin Amali dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri pada Senin 8 Februari 2021. Listyo kala itu menyatakan Polri siap memberi izin kompetisi sepakbola dengan syarat harus tetap memerhatikan protokol kesehatan secara ketat.
Dalam rakor yang digelar pada hari ini, Zainudin menyatakan bahwa pertemuan hanya menjelaskan terkait rencana yang telah disiapkan PSSI dan PT LIB untuk menyelenggarakan Liga 1 2021 jika sudah mendapatkan izin. Tentunya, penyelenggaraan akan memerhatikan dengan baik soal protokol kesehatan yang disiplin dan ketat.
"Sudah dipaparkan secara lengkap, baik rencana penyelenggaraannya, maupun pelaksanaan protokol Covid-19 secara ketat dan disiplin. Kita sudah mendengarkan semua, kemudian direspons, dikomentari oleh pihak BNPB, Satgas Covid-19, KONI Pusat, dan juga Polri,” ujar Zainudin Amali dalam konferensi pers yang diadakan pada Rabu (10/2/2021) sore WIB.
Nantinya, pemaparan yang sudah dilakukan pihak PSSI dan PT LIB pun akan dikaji lebih mendalam oleh pihak Polri. Soal izin menyelenggarakan kompetisi pun, semua akan bergantung kepada pihak kepolisian nantinya.
"Dari apa yang disampaikan secara umum, kita tentu mendapat gambaran tentang kesiapan dari PSSI dan PT LIB. Dan ini menjadi bahan buat Polri untuk mempelajari, mengkaji, dan apabila ada hal yang masih perlu dikomunikasi dengan PSSI dan LIB itu masih ada waktu," jelas Zainudin.
Demi memastikan kelanjutan kompetisi Liga 1 dan 2, Menpora mengadakan pertemuan dengan sejumlah pemangku kepentingan. Pertemuan dihadiri oleh pihak Polri, PSSI, Satgas Covid 19, KONI Pusat, hingga PT LIB di Wisma Kemenpora, Jakarta, pada Rabu (10/2/2021).
Pertemuan ini diadakan sebagai tindak lanjut dari pertemuan Zainudin Amali dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri pada Senin 8 Februari 2021. Listyo kala itu menyatakan Polri siap memberi izin kompetisi sepakbola dengan syarat harus tetap memerhatikan protokol kesehatan secara ketat.
Dalam rakor yang digelar pada hari ini, Zainudin menyatakan bahwa pertemuan hanya menjelaskan terkait rencana yang telah disiapkan PSSI dan PT LIB untuk menyelenggarakan Liga 1 2021 jika sudah mendapatkan izin. Tentunya, penyelenggaraan akan memerhatikan dengan baik soal protokol kesehatan yang disiplin dan ketat.
"Sudah dipaparkan secara lengkap, baik rencana penyelenggaraannya, maupun pelaksanaan protokol Covid-19 secara ketat dan disiplin. Kita sudah mendengarkan semua, kemudian direspons, dikomentari oleh pihak BNPB, Satgas Covid-19, KONI Pusat, dan juga Polri,” ujar Zainudin Amali dalam konferensi pers yang diadakan pada Rabu (10/2/2021) sore WIB.
Nantinya, pemaparan yang sudah dilakukan pihak PSSI dan PT LIB pun akan dikaji lebih mendalam oleh pihak Polri. Soal izin menyelenggarakan kompetisi pun, semua akan bergantung kepada pihak kepolisian nantinya.
"Dari apa yang disampaikan secara umum, kita tentu mendapat gambaran tentang kesiapan dari PSSI dan PT LIB. Dan ini menjadi bahan buat Polri untuk mempelajari, mengkaji, dan apabila ada hal yang masih perlu dikomunikasi dengan PSSI dan LIB itu masih ada waktu," jelas Zainudin.
tulis komentar anda