Lukaku, Pemain Muda Ketiga Cetak 300 Gol Setelah Messi dan Ronaldo
Senin, 15 Februari 2021 - 07:36 WIB
MILAN - Romelu Lukaku mencetak gol ke-300 dalam kariernya di level klub saat membantu timnya Inter Milan meraih kemenangan 3-1 atas Lazio di Guiseppe Meaza, Senin (15/2/2021) dini hari WIB. Jumlah gol tersebut muncul setelah striker Belgia itu menyumbang dua gol untuk I Nerazzurri.
Dua gol Lukaku dicetak pada interval pertama. Lazio sempat memperkecil kedudukan menjadi 2-1 melalui Sergej Milinkovic-Savic, namun Lautaro Martinez memperlebar kedudukan menjadi 3-1 sekaligus menutup pesta kemenangan Inter.
Lukaku sejauh ini sudah membukukan 300 gol di level klub. Sejauh ini penyerang bertubuh gempal itu sudah membukukan 56 gol untuk Inter di semua kompetisi sejak bergabung dari Manchester United pada Agustus 2019, 16 di antaranya tercipta di liga musim ini.
Itu satu lebih sedikit dari yang dicetak Lukaku untuk tim nasionalnya di level senior, meskipun ia masih memiliki beberapa cara untuk pergi sebelum menyamai 87 gol untuk Everton antara 2013 dan 2017.
Perhitungan gol lainnya datang saat membela Manchester United. Pemain berusia 27 tahun itu membukukan 42 gol, Anderlecht (41) dan West Brom (17). Hanya dengan Chelsea ia gagal menghadirkan gol.
Padahal Lukaku telah menghabiskan tiga musim di klub asal London tersebut. "Romelu, seperti seluruh tim, memberikan respons yang hebat. Lautaro melakukannya, begitu pula dengan Ivan Perisic, para bek, Marcelo Brozovic. Mereka semua melangkah maju," ujar Antonio Conte, pasca pertandingan seperti dikutip dari Sky Sport.
Dua gol Lukaku dicetak pada interval pertama. Lazio sempat memperkecil kedudukan menjadi 2-1 melalui Sergej Milinkovic-Savic, namun Lautaro Martinez memperlebar kedudukan menjadi 3-1 sekaligus menutup pesta kemenangan Inter.
Lukaku sejauh ini sudah membukukan 300 gol di level klub. Sejauh ini penyerang bertubuh gempal itu sudah membukukan 56 gol untuk Inter di semua kompetisi sejak bergabung dari Manchester United pada Agustus 2019, 16 di antaranya tercipta di liga musim ini.
Itu satu lebih sedikit dari yang dicetak Lukaku untuk tim nasionalnya di level senior, meskipun ia masih memiliki beberapa cara untuk pergi sebelum menyamai 87 gol untuk Everton antara 2013 dan 2017.
Perhitungan gol lainnya datang saat membela Manchester United. Pemain berusia 27 tahun itu membukukan 42 gol, Anderlecht (41) dan West Brom (17). Hanya dengan Chelsea ia gagal menghadirkan gol.
Padahal Lukaku telah menghabiskan tiga musim di klub asal London tersebut. "Romelu, seperti seluruh tim, memberikan respons yang hebat. Lautaro melakukannya, begitu pula dengan Ivan Perisic, para bek, Marcelo Brozovic. Mereka semua melangkah maju," ujar Antonio Conte, pasca pertandingan seperti dikutip dari Sky Sport.
tulis komentar anda