Brahim Diaz Yakin Milan Langsung Bangkit di Serie A
Sabtu, 20 Maret 2021 - 20:30 WIB
MILAN - Brahim Diaz mengungkapkan bahwa AC Milan kecewa berat tersingkir dari Liga Europa 2020/2021. Namun, pemain pinjaman dari Real Madrid ini yakin timnya segera bangkit saat menghadapi Fiorentina pada laga Serie A di Artemio Franchi, Minggu (21/3) malam.
Kekalahan 0-1 dari Manchester United, pertengahan pekan ini, membuat Rossoneri tersingkir dari Liga Europa. Sekarang, mereka tinggal fokus hanya pada pertarungan di puncak klasemen di Serie A. Saat ini, Milan berada di peringkat kedua dengan 56 poin, atau terpaut Sembilan angka dengan rival sekotanya, Inter Milan yang berada di puncak.
Saat ini, Brahim memiliki tugas untuk bisa memberikan hasil terbaik untuk Milan. Apalagi, dia merasa sudah bahagia bermain di San Siro, dan berpikir ulang untuk kembali ke Madrid. Sebab, dia merasa Rossoneri merupakan tim yang solid.
“Kami selalu bermain di level yang bagus,” kata Brahim kepada MilanTV. “Kami semua bersatu dan secara pribadi, saya senang. Kemarin (lawan MU), kami kekurangan detail-detail kecil. Tapi saya bangga dengan tim karena kami lebih kompak dari sebelumnya. Sekarang, kami hanya harus memikirkan tentang Scudetto dan kami harus memenangkan semua pertandingan yang tersisa,” sambungnya.
Gelandang serang asal Spanyol itu mengungkapkan para pemain Milan benar-benar kecewa berat dengan tersingkirnya dari Liga Europa. Namun, Brahim sangat yakin hasil itu bisa membuat timnya menjadi lebih kuat.
“Kami marah karena kami pantas mendapatkan lebih,” ucap Brahim. “Ini akan memberi kami kekuatan dan akan memungkinkan kami untuk bermain di level tinggi di pertandingan berikutnya, dari awal hingga akhir. Hasil seperti itu membuat kami lebih bersatu,” paparnya.
Brahim mengatakan posisinya tidak masalah, selama dia bisa menguasai bola. "Saya suka bermain di seluruh lapangan dan menguasai bola. Saya sangat percaya diri dan pada tim. Memenangkan pertandingan berikutnya akan memberi kami banyak kekuatan, sekarang kami hanya harus memikirkan Fiorentina, dimana kami harus memberikan yang terbaik,” lanjutnya.
Penyerang berusia 21 tahun ini memuji Fiorentina yang merupakan lawan yang tidak mudah dihadapi. “Kami tahu mereka tim yang bagus dan mereka memiliki pemain bagus. Tapi kita harus fokus pada diri kita sendiri dan memberikan segalanya,” pungkasnya.
Kekalahan 0-1 dari Manchester United, pertengahan pekan ini, membuat Rossoneri tersingkir dari Liga Europa. Sekarang, mereka tinggal fokus hanya pada pertarungan di puncak klasemen di Serie A. Saat ini, Milan berada di peringkat kedua dengan 56 poin, atau terpaut Sembilan angka dengan rival sekotanya, Inter Milan yang berada di puncak.
Saat ini, Brahim memiliki tugas untuk bisa memberikan hasil terbaik untuk Milan. Apalagi, dia merasa sudah bahagia bermain di San Siro, dan berpikir ulang untuk kembali ke Madrid. Sebab, dia merasa Rossoneri merupakan tim yang solid.
“Kami selalu bermain di level yang bagus,” kata Brahim kepada MilanTV. “Kami semua bersatu dan secara pribadi, saya senang. Kemarin (lawan MU), kami kekurangan detail-detail kecil. Tapi saya bangga dengan tim karena kami lebih kompak dari sebelumnya. Sekarang, kami hanya harus memikirkan tentang Scudetto dan kami harus memenangkan semua pertandingan yang tersisa,” sambungnya.
Gelandang serang asal Spanyol itu mengungkapkan para pemain Milan benar-benar kecewa berat dengan tersingkirnya dari Liga Europa. Namun, Brahim sangat yakin hasil itu bisa membuat timnya menjadi lebih kuat.
“Kami marah karena kami pantas mendapatkan lebih,” ucap Brahim. “Ini akan memberi kami kekuatan dan akan memungkinkan kami untuk bermain di level tinggi di pertandingan berikutnya, dari awal hingga akhir. Hasil seperti itu membuat kami lebih bersatu,” paparnya.
Brahim mengatakan posisinya tidak masalah, selama dia bisa menguasai bola. "Saya suka bermain di seluruh lapangan dan menguasai bola. Saya sangat percaya diri dan pada tim. Memenangkan pertandingan berikutnya akan memberi kami banyak kekuatan, sekarang kami hanya harus memikirkan Fiorentina, dimana kami harus memberikan yang terbaik,” lanjutnya.
Penyerang berusia 21 tahun ini memuji Fiorentina yang merupakan lawan yang tidak mudah dihadapi. “Kami tahu mereka tim yang bagus dan mereka memiliki pemain bagus. Tapi kita harus fokus pada diri kita sendiri dan memberikan segalanya,” pungkasnya.
(mirz)
Lihat Juga :
tulis komentar anda