Jelang Rennes vs PSG, Pochettino Sanjung Komitmen Neymar

Minggu, 09 Mei 2021 - 17:05 WIB
Jelang duel kontra Rennes, Mauricio Pochettino sambut baik tercapainya kesepakatan perpanjangan kontrak antara Paris Saint Germain (PSG) dengan Neymar. Foto: RCTI+
RENNES - Mauricio Pochettino menyambut baik tercapainya kesepakatan perpanjangan kontrak antara Paris Saint Germain (PSG) dengan Neymar. Menurut pelatih asal Argentina itu hal ini menjadi bukti kalau Les Parisiens telah memperkuat ambisinya.



PSG menyampaikan kabar gembira jelang laga tandang kontra Rennes pada lanjutan Ligue 1 2020/2021 di Roazhon Park, Senin (10/5/2021) dini hari nanti. Tepatnya Sabtu (8/5/2021), Neymar telah sepakat menambah masa tugas selama empat musim lagi hingga Juni 2025.



Kesepakatan ini menyudahi semua spekulasi mengenai pemain termahal di dunia asal Brasil itu. Belakangan ini Neymar terus dipredisi akan meninggalkan Parc des Princes pada bursa musim panas mendatang dan bergabung lagi dengan Barcelona.

Itu mengapa Pochettino mengaku sangat senang dengan kabar ini. Sebab, ini membuktikan kalau PSG tetap punya ambisi tinggi untuk meraih gelar khususnya, di Liga Champions. Terlebih, hal ini otomatis akan membuat kamar ganti kembali kondusif.

Suasana di tubuh PSG sempat memanas setelah disingkirkan Manchester City (Man City) saat semifinal Liga Champions. Situasinya makin rumit karena Kylian Mbappe dkk masih menempati posisi dua klasemen sementara Ligue 1 dan tertinggal empat poin dari Lille.

Karena itu, Pochettino menyebut bertahannya Neymar sebagai anugerah. “Ini menunjukkan ambisi yang dimiliki klub ini. Bukan hanya untuk masa sekarang, juga yang akan datang. Itu membuktikan pada semua orang bahwa klub ini memikirkan masa depan,” ucapnya.

“Ini menegaskan kalau tim ini terus berusaha untuk berkembang dan menang, yang merupakan tujuan utama. Bahkan ketika kami berada dalam situasi yang cukup rumit saat ini,” lanjut mantan pelatih Tottenham Hotspur itu, dilansir skysport.

Pochettino kini mengaku bisa lebih fokus mempersiapkan pasukannya untuk menghadapi duel Rennes vs PSG . Apalagi, laga yang akan disiarkan langsung secara streaming oleh RCTI+ ini bisa mempengaruhi kans dalam perebutan gelar Ligue 1.



Jika bisa mengalahkan Rennes, PSG bisa memangkas selisihnya dengan Lille menjadi satu poin. Dengan tersisa dua laga lagi setelah itu, selisihnya secara matematis masih bisa dipangkas.
(mirz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More