Gabung Timnas Belgia, Thierry Henry Justru Jagokan Prancis di Piala Eropa 2020
Rabu, 02 Juni 2021 - 09:01 WIB
BRUSSELS - Keputusan Thierry Henry gabung Timnas Belgia jelang Piala Eropa 2020 kontradiktif dengan pendapatnya soal siapa tim favorit di ajang itu. Menurut Henry, skuat Timnas Prancis lah yang akan mengangkat piala.
Kurang dari dua pekan menjelang kick-off Piala Eropa 2020, Thierry Henry memutuskan kembali bergabung dengan Timnas Belgia sebagai asisten pelatih Roberto Martinez. Jabatan tersebut pernah diemban lelaki 43 tahun pada tahun 2016 hingga 2018.
Bukan menebar rasa optimistis pada tim yang akan diasuhnya di Piala Eropa 2020, Henry justru melihat Timnas Prancis sebagai favorit. Kata mantan penyerang Arsenal, Prancis menjadi kekuatan yang tak tertandingi setelah memanggil kembali Karim Benzema.
“Prancis memenangkan Piala Dunia 2018 tanpa dia (Benzema) dan sekarang tim kembali memanggil salah satu penyerang terbaik di dunia. Sekali lagi, Anda berbicara tentang memenangkan Piala Dunia dan Piala Eropa. Prancis punya Benzema, (Kylian) Mbappe, dan (Antoine) Griezmann,” kata Henry dikutip Mirror, Selasa (1/6/2021).
Ketika disinggung tentang calon rival terberat Timnas Prancis di Piala Eropa 2020, Henry juga tak menyebut nama Timnas Belgia. Menurutnya, tim seperti Portugal yang memenangkan Piala Eropa 2016 dan UEFA Nations League 2019, serta tim bertabur bintang lain macam Spanyol dan Inggris yang patut diwaspadai Les Bleus.
“Portugal adalah juara Eropa. Anda juga harus mempertimbangkan juga keberadaan Spanyol dan Inggris; mereka kembali dengan tim muda,” kata Henry.
Ketika masih tampil sebagai pemain, Henry pernah membantu Timnas Prancis memenangi Piala Dunia 1998. Tak cuma itu, ia juga melengkapi kesuksesan skuat Les Bleus dengan menggondol trofi Piala Eropa 2000.
Setelah pensiun, Henry memulai kariernya sebagai pelatih. Dia membantu Timnas Belgia mencapai semifinal Piala Dunia 2018 di Rusia. Kemudian menjadi pelatih AS Monaco dan klub Major League Soccer, Montreal Impact.
Kurang dari dua pekan menjelang kick-off Piala Eropa 2020, Thierry Henry memutuskan kembali bergabung dengan Timnas Belgia sebagai asisten pelatih Roberto Martinez. Jabatan tersebut pernah diemban lelaki 43 tahun pada tahun 2016 hingga 2018.
Bukan menebar rasa optimistis pada tim yang akan diasuhnya di Piala Eropa 2020, Henry justru melihat Timnas Prancis sebagai favorit. Kata mantan penyerang Arsenal, Prancis menjadi kekuatan yang tak tertandingi setelah memanggil kembali Karim Benzema.
“Prancis memenangkan Piala Dunia 2018 tanpa dia (Benzema) dan sekarang tim kembali memanggil salah satu penyerang terbaik di dunia. Sekali lagi, Anda berbicara tentang memenangkan Piala Dunia dan Piala Eropa. Prancis punya Benzema, (Kylian) Mbappe, dan (Antoine) Griezmann,” kata Henry dikutip Mirror, Selasa (1/6/2021).
Ketika disinggung tentang calon rival terberat Timnas Prancis di Piala Eropa 2020, Henry juga tak menyebut nama Timnas Belgia. Menurutnya, tim seperti Portugal yang memenangkan Piala Eropa 2016 dan UEFA Nations League 2019, serta tim bertabur bintang lain macam Spanyol dan Inggris yang patut diwaspadai Les Bleus.
“Portugal adalah juara Eropa. Anda juga harus mempertimbangkan juga keberadaan Spanyol dan Inggris; mereka kembali dengan tim muda,” kata Henry.
Ketika masih tampil sebagai pemain, Henry pernah membantu Timnas Prancis memenangi Piala Dunia 1998. Tak cuma itu, ia juga melengkapi kesuksesan skuat Les Bleus dengan menggondol trofi Piala Eropa 2000.
Setelah pensiun, Henry memulai kariernya sebagai pelatih. Dia membantu Timnas Belgia mencapai semifinal Piala Dunia 2018 di Rusia. Kemudian menjadi pelatih AS Monaco dan klub Major League Soccer, Montreal Impact.
(mirz)
tulis komentar anda