Preview Republik Ceko vs Denmark: Meredam Tim Dinamit
Sabtu, 03 Juli 2021 - 07:06 WIB
BAKU - Timnas Republik Ceko akan menghadapi “Tim Dinamit” Denmark untuk memperebutkan satu tempat di babak semifinal Piala Eropa 2020 . Kedua tim melewati perjalanan yang luar biasa untuk sampai ke delapan besar.
Pertandingan antara Republik Ceko melawan Denmark akan berlangsung di Baku Olympic Stadium, Baku, Sabtu (3/7/2021) malam waktu Indonesia. Kick-off digelar pukul 23.00WIB.
Denmark maju ke perempat final setelah mengalahkan Wales dengan skor telak 4-0. Sementara Republik Ceko mencatat kemenangan mengesankan 2-0 atas Belanda untuk sampai ke tahap ini.
Timnas Republik Ceko pernah finis sebagai runner up Piala Eropa 1996 dan juga mencapai babak semifinal pada 2004. Namun, pada edisi teranyar mereka tersingkir di babak penyisihan grup.
Sedangkan Denmark pernah merajai turnamen ini setelah mengalahkan Jerman di Piala Eropa 1992. Meski demikian, sejak 2004 skuat berjuluk Tim Dinamit belum pernah mencapai tahap ini usai tersingkir di fase grup tahun 2012.
Menatap babak perempat final, Timnas Republik Ceko mengandalkan Tomas Soucek dan Tomas Holes yang tampil mengesankan di lini tengah. Sementara untuk posisi penyerang, Patrik Schick yang sudah mengoleksi empat gol diprediksi akan turun sebagai starter.
Sementara itu, Denmark berharap Yussuf Poulsen, Daniel Wass dan Simon Kjaer cukup bugar untuk dimainkan sebagai starter. Sebab, dua nama yang pertama disebut melewatkan pertandingan teranyar melawan Wales karena cedera.
Pertandingan antara Republik Ceko melawan Denmark akan berlangsung di Baku Olympic Stadium, Baku, Sabtu (3/7/2021) malam waktu Indonesia. Kick-off digelar pukul 23.00WIB.
Denmark maju ke perempat final setelah mengalahkan Wales dengan skor telak 4-0. Sementara Republik Ceko mencatat kemenangan mengesankan 2-0 atas Belanda untuk sampai ke tahap ini.
Timnas Republik Ceko pernah finis sebagai runner up Piala Eropa 1996 dan juga mencapai babak semifinal pada 2004. Namun, pada edisi teranyar mereka tersingkir di babak penyisihan grup.
Sedangkan Denmark pernah merajai turnamen ini setelah mengalahkan Jerman di Piala Eropa 1992. Meski demikian, sejak 2004 skuat berjuluk Tim Dinamit belum pernah mencapai tahap ini usai tersingkir di fase grup tahun 2012.
Menatap babak perempat final, Timnas Republik Ceko mengandalkan Tomas Soucek dan Tomas Holes yang tampil mengesankan di lini tengah. Sementara untuk posisi penyerang, Patrik Schick yang sudah mengoleksi empat gol diprediksi akan turun sebagai starter.
Sementara itu, Denmark berharap Yussuf Poulsen, Daniel Wass dan Simon Kjaer cukup bugar untuk dimainkan sebagai starter. Sebab, dua nama yang pertama disebut melewatkan pertandingan teranyar melawan Wales karena cedera.
Lihat Juga :
tulis komentar anda