Game 6 Final Wilayah Timur: Milwaukee Bucks di Ambang Gelar
Minggu, 04 Juli 2021 - 04:01 WIB
ATLANTA - Milwaukee Bucks berpeluang merebut gelar juara playoff Final NBA Wilayah Timur apabila berhasil mengalahkan Atlanta Hawks di Game 6 hari ini. Bucks saat ini memimpin 3-2 atas Hawks.
Pertandingan antara Milwaukee Bucks dan Atlanta Hawks akan berlangsung di State Farm Arena, Atlanta, Minggu (4/7/2021) pagi waktu Indonesia. Laga digelar pukul 07.30WIB.
Final NBA Wilayah Timur tahun ini menjadi yang cukup sengit persaingannya. Hawks lebih dulu tertinggal di Game 1 sebelum akhirnya berbalik memimpin 3-2 hingga Game 5.
Dalam format “best of seven” yang diusung, tim yang mencapai empat kemenangan bakal keluar sebagai juara. Artinya, Bucks berpeluang memenangkan Final Wilayah Timur apabila berhasil mengalahkan Hawks hari ini.
Sayangnya, dalam upaya memenangkan Game 6, Bucks tanpa pemain andalan mereka yakni Giannis Antetokounmpo . Power Forward berusia 26 tahun itu dibekap cedera lutut kiri di Game 4.
Padahal, Antetokounmpo merupakan pemain dengan statistik paling menonjol di kubu Milwaukee Bucks. Menurut catatan NBA, Antetokounmpo sudah mengumpulkan 28,1 point, 11,0 rebound, dan 5,9 assist per pertadingan.
Sementara untuk kubu Atlanta Hawks, mereka tentu akan berusaha mati-matian memenangkan laga ini hingga memaksa Bucks memainkan Game 7. Hawks bakal mengandalkan sosok Trae Young yang sudah mengantongi 25,3 point dan 9,4 assist per pertandingan.
Jadwal Pertandingan NBA
07.30WIB Atlanta Hawks vs Milwaukee Bucks
Lihat Juga: Al Horford Catat Sejarah NBA 2023/2024, Jadi Pemain dengan Pertandingan Playoff Terbanyak
Pertandingan antara Milwaukee Bucks dan Atlanta Hawks akan berlangsung di State Farm Arena, Atlanta, Minggu (4/7/2021) pagi waktu Indonesia. Laga digelar pukul 07.30WIB.
Final NBA Wilayah Timur tahun ini menjadi yang cukup sengit persaingannya. Hawks lebih dulu tertinggal di Game 1 sebelum akhirnya berbalik memimpin 3-2 hingga Game 5.
Dalam format “best of seven” yang diusung, tim yang mencapai empat kemenangan bakal keluar sebagai juara. Artinya, Bucks berpeluang memenangkan Final Wilayah Timur apabila berhasil mengalahkan Hawks hari ini.
Sayangnya, dalam upaya memenangkan Game 6, Bucks tanpa pemain andalan mereka yakni Giannis Antetokounmpo . Power Forward berusia 26 tahun itu dibekap cedera lutut kiri di Game 4.
Padahal, Antetokounmpo merupakan pemain dengan statistik paling menonjol di kubu Milwaukee Bucks. Menurut catatan NBA, Antetokounmpo sudah mengumpulkan 28,1 point, 11,0 rebound, dan 5,9 assist per pertadingan.
Sementara untuk kubu Atlanta Hawks, mereka tentu akan berusaha mati-matian memenangkan laga ini hingga memaksa Bucks memainkan Game 7. Hawks bakal mengandalkan sosok Trae Young yang sudah mengantongi 25,3 point dan 9,4 assist per pertandingan.
Jadwal Pertandingan NBA
07.30WIB Atlanta Hawks vs Milwaukee Bucks
Lihat Juga: Al Horford Catat Sejarah NBA 2023/2024, Jadi Pemain dengan Pertandingan Playoff Terbanyak
(mirz)
tulis komentar anda