Brasil Pasang Dua Penyerang Lawan Peru di Semifinal Copa America 2021

Selasa, 06 Juli 2021 - 03:03 WIB
Pertandingan dengan tensi tinggi bakal tersaji pada laga semifinal Copa America 2021 yang pertemukan Peru versus Brasil di di Stadion Nilton Santos, Brasil Selasa (6/7/2021). Pertandingan akan berlangsung pukul 06.00 WIB / Foto: Instagram Timnas Brasil
RIO DE JANEIRO - Pertandingan dengan tensi tinggi bakal tersaji pada laga semifinal Copa America 2021 yang pertemukan Peru versus Brasil di di Stadion Nilton Santos, Brasil Selasa (6/7/2021). Pertandingan akan berlangsung pukul 06.00 WIB.

Pelatih Timnas Brasil , Adenor Leonardo Bacchi atau dikenal dengan Tite, membocorkan sedikit taktik yang akan digunakan Selecao -julukan Timnas Brasil. Menurutnya, Brasil akan bermain dengan banyak operan dan menyerang sejak awal.

"Main lebih baik untuk operan, itu yang kami inginkan. Kami akan memiliki komposisi dengan dua penyerang dan dua gelandang. Itu ide awalnya,” kata Tite dilansir dari laman resmi Timnas Brasil, Senin (5/7/2021).



BACA JUGA: Kisah Jadon Sancho Dari Sepak Bola Jalanan Kini Manusia Rp1,4 Triliun

Lebih lanjut, Tite mengatakan tak akan ‘membocorkan’ strategi utamanya. Selain itu, ia juga mengungkapkan akan mempersiapkan pengganti Gabriel Jesus yang harus absen karena akumulasi kartu.

“Jika dia (pengganti Gabriel Jesus) di samping, di tengah, saya tidak akan membicarakannya karena itu adalah strategi kami. Yang paling penting adalah memuji kerja kerasnya. dari seluruh tim ini," kata Tite bersemangat.

BACA JUGA: Real Madrid Ngebet Angkut Donny van de Beek

Namun begitu, Tite belum mengonfirmasi siapa yang akan menggantikan pemain Manchester City tersebut. Seperti diketahui, pasca diusir wasit kala laga melawan Cile di babak perempatfinal Copa America 2021, saat itu Jesus diusir karena tak sengaja menedang wajah Eugenio Mena.

Sementara itu, secara statistik lima pertemuan terakhir kedua tim. Brasil lebih diunggulkan karena mencatatkan empat kali kemenangan. Sedangkan, Peru hanya mencatatkan satu kali kemenangan atas Selecao.

Tentu saja laga tersebut akan menjadi pertandingan yang panas mengingat Peru mencoba balas dendam atas kekalahannya di Final Copa America 2019. Sementara itu, Fred dan kolega berusaha mempertahankan tren positif mereka di Copa America 2021.
(yov)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More