Jelang Man City vs Arsenal: Skema Permainan Guardiola Sudah di Kantongi Arteta

Sabtu, 28 Agustus 2021 - 15:01 WIB
Arsenal harus siap mental meladeni Manchester City/Foto/Twitter
MANCHESTER - Pelatih Arsenal Mikel Arteta menegaskan pasukannya harus siap mental meladeni Manchester City pada pekan ketiga Liga Primer Inggris 2021/2022 . The Gunners dijamu sang juara bertahan di Etihad Stadium, Sabtu (28/8/2021) pukul 18.30 WIB.

Arteta mengungkapkan sudah memprediksi skema permainan yang akan dimainkan pelatih Man City, Pep Guardiola. Sebab itu, pelatih asal Spanyol itu mengingatkan pasukannya untuk waspada terhadap skema permainan itu dan siap secara mental serta fisik.





“Ini adalah level di mana mereka (Man City) membaca permainan dan level yang Anda harus siap secara mental, untuk berlari dalam waktu lama dalam permainan tanpa menyentuh bola untuk berkorban dan bersiap untuk menderita di saat yang tepat,” kata Arteta dilansir dari laman resmi Arsenal , Sabtu (28/8/2021).

Namun begitu, Arteta optimistis anak asuhnya bisa meraih hasil yang terbaik pada pertandingan tersebut. Pelatih berusia 39 tahun tersebut yakin pasukannya bisa mengambil dan memanfaatkan peluang yang ada dalam pertandingan tersebut.



“Tetapi juga, memiliki keyakinan bahwa kami (Arsenal) akan memiliki momen dalam permainan dan ketika peluang itu muncul, kami harus mengambilnya dan itulah cara saya ingin melihat tim,” lanjutnya.

“Mereka (Arsenal) berkomitmen penuh, siap sepenuhnya, dan mereka percaya bahwa kami bisa pergi ke Manchester dan mendapatkan hasil yang kami inginkan,” tambahnya.

Perkataan Arteta bukan tanpa dasar, karena Arsenal saat ini sedang dalam kondisi mental yang bagus usai menggulung West Bromwich Albion 6-0 di Piala Liga Inggris beberapa waktu lalu. Karena itu, ia yakin timnya sudah siap menghadapi pasukan Pep Guardiola.

“Ini akan menjadi dorongan besar untuk menghadapi Manchester City, melawan juara, dan mendapatkan kemenangan. Itu akan banyak mengubah narasi. Ini pasti akan membantu kami di klasemen karena kami membutuhkan poin. Itu akan menjadi pertandingan yang penting,” tandasnya.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More