Klasemen Pembalap F1 2021, Minggu (26/9/2021): Lewis Hamilton ke Puncak Usai Raih Kemenangan ke-100

Minggu, 26 September 2021 - 23:30 WIB
Lewis Hmilton memecahkan rekor meraih 100 kemenangan di Formula 1/Foto/Twitter
SOCHI - Lewis Hamilton menjadi yang tercepat di GP Rusia 2021, Minggu (26/9/2021) malam WIB. Pembalap Mercedes itu juga memecahkan rekor dengan meraih 100 kemenangan di Formula 1 (F1) .

Hamilton menjadi pembalap pertama yang mencatatkan 100 kemenangan di ajang balap jet darat itu. Dia membutuhkan waktu 14 tahun untuk mendapatkan pencapaian tersebut sejak memulai debut di F1 pada 2007 lalu.



Pembalap asal Inggris itu pun tidak menyangka bisa memecahkan rekor itu di Sochi. Sebab, dia selalu di belakang Lando Norris yang memimpin balapan sejak awal sebelum akhirnya tergelincir ketika hujan turun di beberapa lap terakhir.



Selain itu, Hamilton juga mengapresiasi dukungan yang diberikan para penggemarnya yang datang ke Sochi. Dia berterima kasih kepada para penonton karena tetap bersemangat meskipun menonton balapan di tengah hujan.



“Saya ingin memulai dengan berterima kasih kepada para penggemar. Kami memiliki penonton yang luar biasa di sini. Saya tahu ini bukan cuaca terbaik, tetapi balapan yang luar biasa!” kata Hamilton dilansir dari Daily Mail, Minggu (26/9/2021).

“Butuh waktu lama untuk mencapai 100 kemenangan. Saya bahkan tidak yakin itu akan datang. Tim membuat keputusan yang bagus di akhir balapan. Saya tidak ingin membiarkan Lando melesat jauh di depan,” pungkasnya.

Di belakang Hamilton, ada Max Verstappen yang finis di urutan kedua. Lalu, diikuti oleh pembalap Ferrari, Carlos Sainz Jr, yang mengakhiri balapan di posisi tiga.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More