Satgas Covid-19 Jamin Indonesia Badminton Festival 2021 Berlangsung Aman

Sabtu, 13 November 2021 - 19:04 WIB
Protokol kesehatan ketat dilakukan pada Penyelenggaraan Indonesia Badminton Festival 2021/Foto/Sindonews/Bagas AKT
NUSA DUA - Penyelenggaraan Indonesia Badminton Festival 2021 di Bali International Convention Center & Westin Resort, Nusa Dua, Bali, 16 November–5 Desember 2021 dijamin aman dari penularan Covid-19 .

Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Nasional, Sonny Harry B Harmadi menyebut sejumlah persiapan dalam mencegah penularan Covid-19 telah dilakukan sejak sebelum penyelenggaraan dimulai.



Satgas Covid-19 dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana memang ikut serta dalam mempersiapkan sejumlah protokol kesehatan di Indonesia Badminton Festival 2021. Mulai dari dari peraturan-peraturan yang akan dijalani para peserta hingga pemeriksaan secara detail dalam mendeteksi Covid-19.

Sebagai turnamen internasional besar pertama di Tanah Air, Indonesia Badminton Festival 2021 diharapkan bisa menjadi contoh untuk penyelenggaraan di masa pandemi Covid-19. Begitu pun dengan sistem gelembung (bubble) pertama yang sangat ketat di Indonesia.





“Jadi kita melakukan persiapan sebetulnya kira-kira tiga minggu sebelum pelaksanaan terus kemudian sudah dibahas secara detail karena kita tidak ingin terjadinya kasus atau kluster di sini dan juga ini menjadi event internasional pertama yang besar,” ucap Sonny.

Pada sistem bubble ini, para atlet maupun orang-orang yang berpartisipasi di event ini tidak diperkenankan untuk keluar dari area Westin Resort. Sejumlah penjagaan ketat pun telah dilakukan demi mencegah pelanggaran atlet jika ada keluar dari kawasan resort.

Sejumlah 30 personil pun diterjunkan untuk menjaga keamanan di area hotel atau area ring satu. Sementara pada area luar atau ring dua ada 900 petugas keamanan yang disiapkan demi mencegah segala pelanggaran di Indonesia Badminton Festival 2021.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More