Piala AFF 2020: Sosok Shin Tae-yong di Mata Pelatih Malaysia

Rabu, 15 Desember 2021 - 04:30 WIB
Shin Tae-yong mendapat penilaian positif dari pelatih timnas Malaysia/Foto/affsuzukicup.com
BISHAN - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mendapat penilaian positif dari juru taktik Malaysia Tan Cheng Hoe. Pencapaian bagus Skuat Garuda di penyisihan Grup B Piala AFF 2020 menjadi bukti kecerdikan Shin Tae-yong.

Tan Cheng Hoe menyebut Shin Tae-yong sangat berpengaruh lantaran sukses memberikan dampak yang besar bagi skuat yang dikapteni Evan Dimas itu.





Indonesia tampil garang dalam dua laga perdananya. Pertandingan pertama, Kamboja sukses digilas 4-2, (9 Desember) dan Laos digilas dengan skor telak 5-1 akhir pekan lalu.

Menurut Tan Cheng Hoe, tren positif itu tak lepas dari peran arsitek asal Korea Selatan tersebut. Regenerasi pemain muda yang dipilih pun menjadi sorotannya.



"Tae-yong telah membawa pemain generasi baru kali ini pemain yang lebih muda dan lebih energik," kata Tan Cheng Hoe dilansir dari Malay Mail, Selasa (14/12/2021).

Tak hanya itu, arsitek kelahiran Alor Setar tersebut juga menilai persiapan tim Merah-Putih juga sangat bagus. Bagaimana tidak, mereka menggelar pemusatan latihan (TC) di Turki sebelum terbang ke Singapura.

"Dari segi persiapan mereka juga melalui tahap persiapan terbaik. Jika kita melihat dua game pertama mereka terlihat begitu energik dan berambisi," ucapnya.

Sebagai informasi tambahan, tim berjuluk Harimau Malaya itu akan menjajal kekuatan baru Skuad Garuda di akhir penyisihan Grup B. Duel itu akan terlaksana pada 19 Desember mendatang.

Dalam duel nanti, Malaysia tak dalam kekuatan penuh. Sejumlah pemainnya dikabarkan harus absen karena mendapati cedera saat digilas Vietnam 0-3 akhir pekan lalu.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More