Tak Pulang ke Indonesia, Elkan Baggott Langsung Terbang ke Inggris
Minggu, 02 Januari 2022 - 21:04 WIB
JAKARTA - Elkan Baggott tidak ikut pulang ke Indonesia setelah mengikuti Piala AFF 2020 . Bek jangkung itu tidak menemani rombongan skuad Garuda karena kabarnya langsung terbang ke Inggris.
Tim Merah Putih sudah mendarat di Bandara Soekarno-Hatta dari Singapura, Minggu (2/1/2021) pada pukul 13.30 WIB. Mereka kembali ke Tanah Air setelah hampir satu bulan berjuang di Piala AFF 2020.
Setelah tiba di bandara, para pemain dan staff pelatih langsung menuju ke Hotel Sultan, Senayan, Jakarta untuk melakukan karantina selama 10 hari.
Terlihat semua pemain beserta ofisial lebih dulu berkumpul untuk menerima sambutan dari Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan di salah satu lobi hotel.
Namun, diantara rombongan, tidak terlihat Elkan. Dari pemain lain yang berkarier di luar negeri, dia satu-satunya yang tidak bersama rekan-rekannya.
Sebab, koleganya seperti Witan Sulaeman (Lechia Gdansk), Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners), hingga Egy Maulana Vikri (FK Senica) hadir di agenda ini. Rupanya, pemain Ipswich Town itu langsung kembali ke Inggris untuk menjalani karantina.
“Elkan langsung ke Inggris, mungkin melakukan karantina di sana. Jadi pemain (yang hadir) minus Elkan. Tadi Egy kita lihat ada ya,” ucap Iriawan di tempat.
Elkan memilih pulang ke Inggris karena harus membela Ipswich Town di EFL League One. Meski demikian, pemain berusia 19 tahun ini bakal diupayakan untuk membela Indonesia di ajang Piala AFF U-23 2022 .
Ajang bergengsi untuk usia muda itu akan digelar pada 14 - 26 Februari 2022 mendatang di Kamboja. Indonesia tergabung dalam Grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos.
“Kita akan diskusi bagaimana dengan Elkan dan Egy, ya, karena mereka akan kembali ke klubnya di luar. Ini harus melakukan komunikasi secara intens agar mereka bisa kita pinjam kembali. Mudah-mudahan bisa dilakukan,” lanjut Iriawan.
Baca Juga
Tim Merah Putih sudah mendarat di Bandara Soekarno-Hatta dari Singapura, Minggu (2/1/2021) pada pukul 13.30 WIB. Mereka kembali ke Tanah Air setelah hampir satu bulan berjuang di Piala AFF 2020.
Setelah tiba di bandara, para pemain dan staff pelatih langsung menuju ke Hotel Sultan, Senayan, Jakarta untuk melakukan karantina selama 10 hari.
Terlihat semua pemain beserta ofisial lebih dulu berkumpul untuk menerima sambutan dari Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan di salah satu lobi hotel.
Namun, diantara rombongan, tidak terlihat Elkan. Dari pemain lain yang berkarier di luar negeri, dia satu-satunya yang tidak bersama rekan-rekannya.
Sebab, koleganya seperti Witan Sulaeman (Lechia Gdansk), Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners), hingga Egy Maulana Vikri (FK Senica) hadir di agenda ini. Rupanya, pemain Ipswich Town itu langsung kembali ke Inggris untuk menjalani karantina.
“Elkan langsung ke Inggris, mungkin melakukan karantina di sana. Jadi pemain (yang hadir) minus Elkan. Tadi Egy kita lihat ada ya,” ucap Iriawan di tempat.
Elkan memilih pulang ke Inggris karena harus membela Ipswich Town di EFL League One. Meski demikian, pemain berusia 19 tahun ini bakal diupayakan untuk membela Indonesia di ajang Piala AFF U-23 2022 .
Ajang bergengsi untuk usia muda itu akan digelar pada 14 - 26 Februari 2022 mendatang di Kamboja. Indonesia tergabung dalam Grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos.
Baca Juga
“Kita akan diskusi bagaimana dengan Elkan dan Egy, ya, karena mereka akan kembali ke klubnya di luar. Ini harus melakukan komunikasi secara intens agar mereka bisa kita pinjam kembali. Mudah-mudahan bisa dilakukan,” lanjut Iriawan.
(mirz)
Lihat Juga :
tulis komentar anda