H-1 Jelang Tes Pramusim motoGP 2022 di Sirkuit Mandalika: Ini Beda Penampakan Paddock Marc Marquez dan Quartararo

Kamis, 10 Februari 2022 - 14:07 WIB
Penampakan berbeda jelas terlihat di paddock antara tim Marc Marquez dan Fabio Quartararo, Kamis (10/2/2022)/Foto-foto/MNC Portal Indonesia
LOMBOK - Satu hari menjelang tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika semua tim peserta siap di pos masing-masing. Penampakan berbeda jelas terlihat di paddock antara tim Marc Marquez dan Fabio Quartararo, Kamis (10/2/2022).

Tim MNC Portal Indonesia yang hadir langsung di kawasan Sirkuit Mandalika , Lombok, menyaksikan bagaimana penjagaan ketat sudah diberlakukan sejak pintu masuk mobil di kisaran radius 500 meter dari sirkuit.



Hanya orang-orang yang memiliki identity document (ID) khusus yang dapat memasuki area ini. Itu pun terdapat perbedaan di antara ID sesuai tingkat prioritasnya masing-masing.





Tim MNC Portal Indonesia diizinkan masuk area di sekitar paddock. Dari sisi belakang terlihat jajaran paddock seluruh tim mulai dari Aprillia, KTM Red Bull, Pramac Ducati, Honda Repsol, Monster Energy Yamaha, dan lainnya.





Namun terdapat perbedaan di antara paddock tertentu. Tak terkecuali terdapat pada tempat peraih lima kali gelar juara dunia, Marc Marquez dengan sang juara bertahan MotoGP 2021 Fabio Quartararo.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More