Hasil AC Milan vs Sampdoria: Menang! Rossoneri Rebut Puncak Klasemen

Minggu, 13 Februari 2022 - 21:03 WIB
Sementara itu, Rossoneri juga terus mencari celah untuk bisa menjebol gawang Sampdoria. Akan tetapi beberapa peluang yang mereka dapatkan masih bisa dihadang oleh Falcone. Bisa dibilang penampilan kiper berusia 26 tahun sangat bagus.

Olivier Giroud mendapatkan peluang emasnya di menit ke-70. Bennaceri memberikan umpan kepadanya lalu Giroud melakukan sundulan yang sangat terukur namun lagi-lagi Falcone masih bisa menepis bola tersebut.

Skuad Rossoneri tampak frustasi. Pasalnya, mereka sudah mencoba segala cara untuk bisa menjebol gawang Sampdoria. Akan tetapi tim besutan Stefano Pioli itu masih gagal karena kokohnya tembok pertahanan musuh.

Tambahan waktu dua menit pun diberikan. Namun Rossoneri masih belum bisa menambah keunggulan. Alhasil, hingga peluit panjang dibunyikan skor tidak berubah. AC Milan berhasil kalahkan Sampdoria dengan skor tipis 1-0.

Dengan hasil ini, AC Milan naik ke puncak klasemen sementara Serie A dengan koleksi 55 poin. Mereka sukses menggusur Inter Milan yang mengoleksi 54 poin tapi memiliki satu pertandingan lebih banyak.

Susunan Pemain:

AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Florenzi, Tomori, Romagnoli, Calabria; Tonali, Bennacer; Junior Messias (Saelemaekers 57’), Brahim Diaz (Kessie 57’), Rafael Leao (Rebic 57’); Olivier Giroud.

Pelatih: Stefano Pioli.

Sampdoria (4-4-1-1): Falcone; Bereszynski, Magnani, Colley, Murru (Augello 53’); Conti (R. Viera 53’), Candreva, Rincon,Thorsby (Ekdal 53’); Stefano Sensi; Francesco Caputo.

Pelatih: Marco Giampaolo.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More