Berlinang Air Mata Setelah Rebut Gelar Juara, Putri KW: Saya Terharu

Senin, 21 Februari 2022 - 07:30 WIB
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani tak mampu menahan tangis usai menyumbangkan poin di final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Beregu 2022. Foto: Twitter
SELANGOR - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani tak mampu menahan tangis usai menyumbangkan poin di final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Beregu 2022. Itu terlihat setelah menyelesaikan laga dan menjalani sesi interview.



Pada laga final yang berlangsung di Setia City Convention Centre, Minggu (20/2/2022) siang WIB tersebut, Putri mengalahkan Lee Se Yeon asal Malaysia dengan skor 21-10, 21-18. Kemenangan itu sangat berarti karena mendekatkan Indonesia ke gelar juara.



Seusai laga, Putri KW pun terlihat menangis usai mencetak skor 21. Bahkan air mata itu kembali keluar di sesi interview yang tertangkap dalam Instagram Stories milik Badminton Asia.

"Rasanya terharu," dua kata awal dari Putri sambil menahan tangisnya.

"Kan kemarin kalah. Sekarang mencoba main baik, main bagus supaya bisa menyumbang poin. Mengganti kekalahan yang lalu," sambung Putri.

Putri pun merasa senang dalam laganya itu mendapat dukungan luar biasa dari suporter yang ada di arena. Bahkan semangat tinggi ia tunjukkan demi mencetak sejarah di ajang bergengsi se Asia tersebut.

"Semangat sih karena kan banyak suporter yang datang. Kan kita di sini belum pernah juara jadi menambah semangat," lanjut Putri.

Pada laga tersebut, Putri KW juga sempat mengalami hal kontroversi ketika wasit memberi poin secara gratis kepada lawan di kedudukan 12-8. Saat itu, pemain berusia 19 tahun itu dianggap menunda pertandingan.



Indonesia memastikan gelar juara setelah menang 3-1 atas Korea Selatan. Selain Putri KW, raihan dua poin disumbangkan Gregoria Mariska Tunjung dan Nita Violina Marwah/Lanny Tria Mayasari.

(mirz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More