Sergio Ramos Curhat Susahnya Jadi Pemain PSG, Kepikiran Rumah dan Sekolah Anak

Kamis, 28 April 2022 - 05:00 WIB
Sergio Ramos Curhat Susahnya Jadi Pemain PSG, Kepikiran Rumah dan Sekolah Anak. Foto: Reuters/Jean Catuffe
PARIS - Bek Paris Saint-Germain (PSG), Sergio Ramos mengungkapkan masa-masa sulitnya di klub asal Prancis itu. Menurutnya, tidak mudah untuk beradaptasi di klub raksasa Liga Prancis tersebut karena kepikiran keluarga di rumah.

Diketahui, Ramos hanya tampil 10 kali musim 2021-2022 di semua kompetisi sejak bergabung dengan PSG dengan kontrak dua tahun. Pria berusia 36 tahun itu mengaku kesulitan saat beradaptasi di PSG karena segalanya sudah berjalan teratur saat dirinya masih jadi pemain Real Madrid.



“Awalnya sulit beradaptasi. Saya telah bersama klub lain selama bertahun-tahun, di mana Anda memiliki segalanya di bawah kendali, klub, rumah, sekolah anak-anak,” tutur Ramos, dilansir dari ESPN, Rabu (27/4/2022)



"Tidak mudah untuk mencapai kota spektakuler seperti Paris. Sulit bagi kami untuk menemukan rumah. Sehubungan dengan tim, cepat beradaptasi karena saya mengenal beberapa pemain, seperti Keylor Navas,” imbuh pria asal Spanyol itu.

Dalam catatan, Ramos melakukan debutnya di PSG pada 28 November 2021 setelah pulih dari cedera betis yang membuatnya absen selama lima bulan. Dia hanya menjadi starter dalam tiga dari empat pertandingan terakhir PSG.

Di tengah spekulasi yang berkembang bahwa waktunya di PSG dapat dipersingkat, namun Ramos bertekad ingin memperbaiki performanya di klub asal Kota Paris itu. Setelah musim pertama yang dilanda cedera, dia berjanji dapat memenuhi harapan yang dimiliki klub.

"Saya telah menghabiskan beberapa jam di lapangan musim ini dengan seragam PSG. Saya ingin menunjukkan kepada tim baru saya, Paris Saint-Germain, betapa banyak kemampuan yang saya miliki di dalam diri saya," kata Ramos.

“Selebrasi gol dalam kemenangan 3-0 di Angers pada 20 April adalah sebuah cerminan dari pengorbanan yang harus saya lakukan,” tutup Ramos.
(sto)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More