Jadwal Piala Uber Indonesia vs Jerman: Formasi Tak Berubah
Selasa, 10 Mei 2022 - 08:12 WIB
Tim beregu putri Indonesia bakal melakoni laga kedua penyisihan Grup A Piala Uber 2022 menghadapi Jerman di Impact Arena, Selasa (10/5/2022). Komang Ayu Cahya dkk tentunya tidak ingin kehilangan game di pertandingan ini.
Tim Uber Indonesia tampil mulus saat melakoni laga pembuka menghadapi Prancis. Tak tanggung-tanggung Komang dkk berhasil menjaga kesucian dengan skor 5-0.
BACA JUGA: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste: Sama-Sama Incar Kemenangan
Kemenangan tim beregu putri Indonesia ditandai oleh Komang Ayu Cahya Dewi, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, Aisyah Sativa Fatetani, Nita Violina Marwah/Lanny Tria Mayasari, dan Bilqis Prasasita. Keberhasilan itu membuat tim Uber Indonesia menempati posisi kedua di Grup A atau tepat berada di belakang Jepang.
Melawan Jerman, Tim Uber Indonesia tidak mengalami perubahan pemain alias formasi tetap sama seperti di laga pembuka Grup A. Sekadar informasi, seluruh laga Piala Thomas dan Uber 2022 akan dimainkan di Impact Arena, Bangkok.
BACA JUGA: Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste U-23: Garuda Muda Bidik Kemenangan Pertama
Bagi penggemar bulu tangkis di Tanah Air yang ingin memberikan dukungan untuk atlet tepok bulu bisa menyaksikan secara langsung di iNews dan MNCTV.
Jadwal Tim Uber Indonesia
09.00 Tim Uber Indonesia vs Jerman
Tim Uber Indonesia tampil mulus saat melakoni laga pembuka menghadapi Prancis. Tak tanggung-tanggung Komang dkk berhasil menjaga kesucian dengan skor 5-0.
BACA JUGA: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste: Sama-Sama Incar Kemenangan
Kemenangan tim beregu putri Indonesia ditandai oleh Komang Ayu Cahya Dewi, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, Aisyah Sativa Fatetani, Nita Violina Marwah/Lanny Tria Mayasari, dan Bilqis Prasasita. Keberhasilan itu membuat tim Uber Indonesia menempati posisi kedua di Grup A atau tepat berada di belakang Jepang.
Melawan Jerman, Tim Uber Indonesia tidak mengalami perubahan pemain alias formasi tetap sama seperti di laga pembuka Grup A. Sekadar informasi, seluruh laga Piala Thomas dan Uber 2022 akan dimainkan di Impact Arena, Bangkok.
BACA JUGA: Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste U-23: Garuda Muda Bidik Kemenangan Pertama
Bagi penggemar bulu tangkis di Tanah Air yang ingin memberikan dukungan untuk atlet tepok bulu bisa menyaksikan secara langsung di iNews dan MNCTV.
Jadwal Tim Uber Indonesia
09.00 Tim Uber Indonesia vs Jerman
(yov)
tulis komentar anda