Timnas Indonesia U-23 Akan Kerja Keras Demi Perunggu Sea Games
Sabtu, 21 Mei 2022 - 17:11 WIB
JAKARTA - Timnas Indonesia U-23 akan bekerja keras demi meraih medali perunggu Sea Games. Di perebutan tempat ketiga, Timnas akan menghadapi Malaysia di Stadion My Dinh, Hanoi, Minggu 22 Mei besok.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyadari, pertandingan besok tidak akan mudah. Mengingat, sejumlah pemain inti Timnas akan absen.
Baca Juga: Shin Tae-yong
"Kondisi ini membuat kami kesulitan untuk menentukan pemain pada pertandingan. Namun, ada proses yang baik dan kemauan para pemain Timnas Indonesia U-23 sangat kuat. Jadi, pastinya kami bisa melewatkan situasi sulit ini dengan baik," tambahnya.
Menurut Tae-yong , jika Egy tidak bisa bermain pada laga besok, Indonesia hanya punya 15 pemain untuk melawan Malaysia. Garuda Muda juga tidak dapat memainkan Elkan Baggott karena tidak hadir di Vietnam.
"Memang, situasi seperti ini banyak memengaruhi tim. Apalagi, di awal turnamen, kuota 20 pemain tidak terisi. Indonesia U-23 hanya memiliki 18 pemain setelah Baggott tidak hadir, Saddil dan Asnawi Mangkualam menyusul untuk menghadapi SEA Games 2021," tukasnya.
Baca juga: Jadwal Drawing Kualifikasi Piala Asia U-17 dan U-20 2023: Ini Pembagian Pot Timnas Indonesia
Kendati dalam posisi yang sulit, geladang tim U-23 Indonesia, Saddil Ramdani bertekad untuk mengalahkan Malaysia demi membawa pulang medali perunggu ke Tanah Air.
"Kami harus fokus melawan Malaysia meski kondisi tim tidak lengkap. Kami ingin pulang dengan membawa medali perunggu. Saya yakin dan bertekad bekerja keras di laga besok," kata Saddil.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyadari, pertandingan besok tidak akan mudah. Mengingat, sejumlah pemain inti Timnas akan absen.
Baca Juga: Shin Tae-yong
"Kondisi ini membuat kami kesulitan untuk menentukan pemain pada pertandingan. Namun, ada proses yang baik dan kemauan para pemain Timnas Indonesia U-23 sangat kuat. Jadi, pastinya kami bisa melewatkan situasi sulit ini dengan baik," tambahnya.
Menurut Tae-yong , jika Egy tidak bisa bermain pada laga besok, Indonesia hanya punya 15 pemain untuk melawan Malaysia. Garuda Muda juga tidak dapat memainkan Elkan Baggott karena tidak hadir di Vietnam.
"Memang, situasi seperti ini banyak memengaruhi tim. Apalagi, di awal turnamen, kuota 20 pemain tidak terisi. Indonesia U-23 hanya memiliki 18 pemain setelah Baggott tidak hadir, Saddil dan Asnawi Mangkualam menyusul untuk menghadapi SEA Games 2021," tukasnya.
Baca juga: Jadwal Drawing Kualifikasi Piala Asia U-17 dan U-20 2023: Ini Pembagian Pot Timnas Indonesia
Kendati dalam posisi yang sulit, geladang tim U-23 Indonesia, Saddil Ramdani bertekad untuk mengalahkan Malaysia demi membawa pulang medali perunggu ke Tanah Air.
"Kami harus fokus melawan Malaysia meski kondisi tim tidak lengkap. Kami ingin pulang dengan membawa medali perunggu. Saya yakin dan bertekad bekerja keras di laga besok," kata Saddil.
(luq)
tulis komentar anda