Sergio Ramos Klarifikasi Rumor Kylian Mbappe Tinggalkan PSG
Rabu, 12 Oktober 2022 - 23:59 WIB
PARIS - Sergio Ramos membantah rumor yang menyebut Kylian Mbappe bakal meninggalkan Paris Saint-Germain ( PSG ). Dia menyebut penyerang asal Prancis itu masih betah di Parc des Princes.
Rumor ini makin mencuat setelah PSG imbang 1-1 saat menjamu Benfica pada laga keempat Grup H Liga Champions 2022/2023, Rabu (12/10/2022) dini hari.
Les Parisien unggul dahulu melalui penalti Mbappe (39'). Tetapi, tim tamu dapat menyamakan kedudukan melalui Joao Mario (62') juga dari titik putih.
Sebelum laga, Mbappe kabarnya ingin meninggalkan PSG di bursa transfer Januari 2023. Ini lantara kampiun Liga Prancis itu dinilai ingkar janji.
Ramos lalu membantah kabar soal Mbappe yang ingin meninggalkan PSG. Menurutnya, bomber berusia 23 tahun itu bahagia berada di Paris. Dia memilih tidak percaya dengan rumor-rumor yang beredar di media.
"Satu-satunya hal yang dapat saya katakan kepada Anda adalah bahwa saya berteman dengan Kylian, dia sangat bahagia di sini (PSG)," ucap ramos.
"Saya tidak percaya pada rumor, kami fokus pada pekerjaan kami, kami tidak membaca koran," lanjut bek asal Spanyol itu kepada Canal+.
Ramos mengaku terkadang rumor-rumor yang beredar membuatnya terkejut. Namun, mantan pemain Real Madrid itu berharap Mbappe tetap berada di PSG untuk beberapa musim ke depan.
"Berita di sekitar kita bahkan terkadang mengejutkan kita. Saya berharap dia akan berada di sini selama bertahun-tahun," tambah veteran berusia 36 tahun itu.
Sebelum memperpanjang kontrak dengan PSG, Mbappe punya permintaan khusus. Dia meminta pihak manajemen mendatangkan penyerang dan pemain bertahan baru. Tetapi, semua itu tidak dipenuhi.
Rumor ini makin mencuat setelah PSG imbang 1-1 saat menjamu Benfica pada laga keempat Grup H Liga Champions 2022/2023, Rabu (12/10/2022) dini hari.
Les Parisien unggul dahulu melalui penalti Mbappe (39'). Tetapi, tim tamu dapat menyamakan kedudukan melalui Joao Mario (62') juga dari titik putih.
Sebelum laga, Mbappe kabarnya ingin meninggalkan PSG di bursa transfer Januari 2023. Ini lantara kampiun Liga Prancis itu dinilai ingkar janji.
Ramos lalu membantah kabar soal Mbappe yang ingin meninggalkan PSG. Menurutnya, bomber berusia 23 tahun itu bahagia berada di Paris. Dia memilih tidak percaya dengan rumor-rumor yang beredar di media.
"Satu-satunya hal yang dapat saya katakan kepada Anda adalah bahwa saya berteman dengan Kylian, dia sangat bahagia di sini (PSG)," ucap ramos.
"Saya tidak percaya pada rumor, kami fokus pada pekerjaan kami, kami tidak membaca koran," lanjut bek asal Spanyol itu kepada Canal+.
Ramos mengaku terkadang rumor-rumor yang beredar membuatnya terkejut. Namun, mantan pemain Real Madrid itu berharap Mbappe tetap berada di PSG untuk beberapa musim ke depan.
"Berita di sekitar kita bahkan terkadang mengejutkan kita. Saya berharap dia akan berada di sini selama bertahun-tahun," tambah veteran berusia 36 tahun itu.
Sebelum memperpanjang kontrak dengan PSG, Mbappe punya permintaan khusus. Dia meminta pihak manajemen mendatangkan penyerang dan pemain bertahan baru. Tetapi, semua itu tidak dipenuhi.
(mirz)
tulis komentar anda