Ketum PB PASI: Pelajar Pemenang Nasional Energen Champion SAC Indonesia 2022 Ikuti Training Camp di Australia

Senin, 24 Oktober 2022 - 21:43 WIB
Ketum PB PASI Luhut Binsar Pandjaitan, menghadiri acara closing ceremony Energen Champion Student Athletics Championships (SAC) Indonesia 2022-Yogyakarta Qualifiers di Stadion MKetum PB PASI Luhut Binsar Pandjaitan menjadi starter dengan membunyikan pist
YOGYAKARTA - Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI), Luhut Binsar Pandjaitan , menghadiri acara closing ceremony Energen Champion Student Athletics Championships (SAC) Indonesia 2022-Yogyakarta Qualifiers di Stadion Mandala Krida, Minggu (23/10/2022). Dalam kesempatan kali ini, Luhut menyampaikan apresiasinya atas kemeriahan penyelenggaraan dan antusiasme peserta.

"Saya tidak pernah menyangka. Musim perdana Energen Champion SAC Indonesia yang sudah berjalan di tiga wilayah sejauh ini diterima dengan sambutan yang sangat meriah. Kompetisi atletik pelajar ini merupakan rangkaian panjang perjalanan kami untuk mencari bibit-bibit muda yang terbaik. Yang sebelumnya tidak pernah dilakukan sebesar dan semeriah ini sekarang diadakan di sepuluh provinsi,” ungkap Luhut dalam keterangan persnya, Senin (24/10/2022).

Selain itu, Luhut juga menyampaikan terkait tindak lanjut bagi para juara 1 dan 2 tingkat SMA akan melanjutkan ke babak National Championship. Puncak acara panjang ini akan dihelat di Jakarta pada 9-11 Desember mendatang.



BACA JUGA: Max Verstappen Menangi GP Amerika Serikat, Red Bull Racing Juara Konstruktor F1 2022

"Dari hasil kualifikasi putra putri terbaik masing-masing wilayah akan bersaing dengan para pemenang di tingkat nasional. Pelajar plyang nantinya keluar sebagai pemenang nasional akan kami berangkatkan ke Australia untuk mengikuti training camp di fasilitas sports science ternama," lanjut Luhut.

Luhut juga berharap, Energen Champion SAC Indonesia dapat membangun persatuan dan kesatuan di kalangan pelajar dalam satu wadah kegiatan positif tanpa memandang ras, suku hingga agama. Juga diharapkan dapat mendorong semangat anak-anak untuk selalu berprestasi dan kemunculan kompetisi atletik lainnya yang lebih sering.

Selain menyampaikan apresiasi luar biasanya, Luhut juga menikmati pertandingan nomor lari estafet. Bahkan, suatu kehormatan bagi Energen Champion SAC Indonesia dapat menyaksikan perlombaan yang dimulai oleh Ketua PB PASI sebagai starter yang membunyikan pistol start.

Sampai hari ini, Energen Champion SAC Indonesia telah berjalan di tiga wilayah kualifikasi. Mulai dari Bali-Nusra (Mataram), Papua (Mimika) dan Yogyakarta (Yogyakarta). Kegiatan ini setidaknya menjaring sekitar 22.000 peserta dan menggaet lebih 20.000 pengunjung. Tak heran jika Energen Champion SAC Indonesia ini disebut sebagai pencarian bakat atletik pelajar paling akbar di Indonesia.

Penyelenggaraan Energen Champion SAC Indonesia 2022 Yogyakarta Qualifiers diikuti sebanyak 3.123 peserta dari 247 sekolah se provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Mulai tingkat SD, SMP, hingga SMA. Rangkaian lomba berlangsung di Stadion Mandala Krida pada 21-23 Oktober.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More