Tertinggal Empat Poin dari Madrid, Barcelona Masih Bisa Juara

Selasa, 07 Juli 2020 - 22:30 WIB
Barcelona sedang terdesak dalam perburuan gelar La Liga musim 2019/2020. Selain tertinggal empat poin, El Azulgrana juga kalah head-to-head dari Real Madrid. Foto: reuters
BARCELONA - Barcelona sedang terdesak dalam perburuan gelar La Liga musim 2019/2020. Selain tertinggal empat poin, El Azulgrana juga kalah head-to-head dari Real Madrid , dengan tersisa empat pertandingan lagi.

(Baca Juga: Setien Enggan Lempar Handuk, 4 Pemain Barca Absen di Derby Katalan vs Espanyol )

Cukup banyak yang menilai Barcelona sudah tidak punya peluang lagi untuk mempertahankan gelar. Sebab, kecil kemungkinannya Madrid terpeleset setelah berhasil memenangi tujuh pertandingan beruntun ketika kompetisi dilanjutkan lagi.



Terlebih mayoritas lawan tersisa Madrid tergolong ringan, seperti Deportivo Alaves, Granada dan Leganes. Satu-satunya yang bisa menjegal hanyalah Villarreal. Tapi, itu tidak akan jadi soal jika Karim Benzema dkk bisa memaksimalkan tiga partai lainnya.

Sementara Barcelona masih akan meladeni tim kuda hitam seperti Osasuna. Namun, itu tidak mencegah Setien untuk tetap optimis. Dia masih yakin bisa merajai Spanyol pada debut musimnya di Camp Nou.

“Memang tidak akan mudah. Tapi, Anda harus terus punya harapan hingga laga terakhir. Kami harus memikirkan diri sendiri dan memenangi setiap pertandingan. Semua yang kami lakukan harus bernilai untuk kompetisi selanjutnya (Liga Champions),” ucap Setien, dilansir marca.

Bila melihat statistik musim lalu, Setien pantas berharap seperti itu. Sebab, torehan Madrid selama empat partai La Liga terakhir di periode sebelumnya sangat buruk, yakni sekali menang dan tiga kali tumbang. Sementara Barcelona mencatat dua menang, satu imbang dan satu kalah.

Selain itu, sukses melibas Villarreal 4-1 di Estadio de la Ceramica, juga menunjukkan kalau Barcelona telah keluar dari masa suram. Kemenangan itu sekaligus membuat Setien bisa bernafas lega karena batal dipecat.

(Baca Juga: Sempurnakan Taktik Baru, Lini Depan Barcelona Makin Mematikan )

“Saya tidak merasa situasinya akan mudah berubah. Tapi, saya sudah sering mengalami momen seperti ini serta melihat keanehan di sepak bola. Saya hanya melakukan pekerjaan. Saya tidak melihat sesuatu dari menang atau kalah saja,” tutupnya.
(mirz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More