Marc Marquez Keluhkan Motor, Carlo Pernat: Dia Pembalap Egois!

Minggu, 01 Januari 2023 - 16:31 WIB
Marc Marquez Keluhkan Motor, Carlo Pernat: Dia Pembalap Egois!
MADRID - Pembalap MotoGP Marc Marquez kena tampar komentar pedas Carlo Pernat. Marquez dianggap egois karena menuntut tim menciptakan motor sempurna untuknya.

Seperti kita ketahui, tim balap MotoGP umumnya diperkuat dua pembalap sehingga arah pengembangan motor harus mengakomodasi kepentingan masing-masing rider. Namun, kata Pernat, Marquez selalu minta lebih diperhatikan.



Sejak melakoni debut bersama tim balap Repsol Honda di MotoGP 2013, Marquez sudah berkali-kali ganti rekan satu tim. Nama-nama seperti Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Pol Espargaro, sampai adik kandung sendiri, Alex Marquez, pernah jadi teman duet pembalap berjuluk Bayi Alien.



Namun, kata Carlo Pernat, selama itu pula Marquez menuntut tim mengembangkan motor sesuai karakter balapnya yang ugal-ugalan. Tak heran Carlo Pernat menyebut Marquez sebagai pembalap yang egois.

"Dia (Marquez, red) keras kepala meskipun bersaing untuk menang," kata pengamat kondang MotoGP itu, dikutip Motosan, Minggu (1/1/2023).

Meski menjadi prioritas tim, Marquez nyatanya cuma bisa finis di posisi ke-14 pada MotoGP 2022 akibat absen di sejumlah balapan lantaran cedera. Marquez sendiri akhir-akhir ini sering mengeluh motornya tidak didesain sesuai karakter balapnya.

"Kami tidak bisa bersaing di Kejuaraan Dunia dengan motor ini pada 2023," kata Marc Marquez.
(sto)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More