Penantian 12 Tahun Berakhir, Canelo Tantang John Ryder di Meksiko

Minggu, 12 Februari 2023 - 09:31 WIB
loading...
Penantian 12 Tahun Berakhir, Canelo Tantang John Ryder di Meksiko
Saul Canelo Alvarez dilaporkan menyelesaikan kesepakatan melawan John Ryder dari Inggris untuk bertarung di kelas menengah super tak terbantahkan di Meksiko / Foto: DailyMail
A A A
Saul Canelo Alvarez dilaporkan menyelesaikan kesepakatan melawan John Ryder dari Inggris untuk bertarung di kelas menengah super tak terbantahkan di Meksiko. Ini merupakan pertama kalinya Canelo bertarung di kampung halamannya sejak 2011.

Menurut laporan ESPN seperti dikutip dari DailyMail, Minggu (12/2/2023), pertarungan dijadwalkan berlangsung pada 6 Mei 2023 di Stadion Akron, yang memiliki kapasitas 46 ribu penonton. Ini merupakan pertarungan pertama Canelo sejak ia dikalahkan Kermit Clinton pada 2011 saat ia mencoba mempertahankan gelarnya di kelas 150 pound,

BACA JUGA: Raja KO Jagokan Errol Spence Jr Robohkan Keith Thurman

Selain itu, ini juga menjadi pertarungan pertama Canelo pada 2023 sejak ia mengalahkan Gennady Golovkin dalam pertarungan trilogi, September 2022 lalu. Bagi Ryder, ini bukan pertarungan yang mudah mengingat ia harus bertarung di negara Canelo.

Ryder yang berusia 34 tahun, dari Islington, akan memiliki peluang besar untuk merebut gelar juara dunia untuk kedua kalinya dalam kariernya. Saat ini, dia memegang sabuk juara interim WBO setelah mengalahkan Zach Parker pada November lalu.

BACA JUGA: Ketakutan Anthony Joshua Kembali ke Titik Awal Karier Tinju

Andai Canelo memenangkan pertarungan ini, dia bisa membuat kesepakatan untuk berduel dengan Dmitry Bivol. Petinju Kyrgyzstan itu dilaporkan bersedia untuk menurunkan bobotnya demi menghadapi petinju Meksiko.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1512 seconds (0.1#10.140)