Tottenham vs Chelsea: Dibayangi Pemecatan, Graham Potter Yakin Kebangkitan The Blues
loading...
A
A
A
LONDON - Chelsea akan melakoni laga sulit di Derby London kontra Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Primer Inggris 2022/2023 di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (26/2/2023) pukul 20.30 WIB. Pelatih Graham Potter berambisi memutus hasil minor demi kebangkitan The Blues –julukan Chelsea.
The Blues tidak mempunyai modal bagus melawan Tottenham. Mereka dalam tren negatif di lima pertandingan terakhir di semua kompetisi. Chelsea menelan dua kekalahan dan tiga hasil imbang.
Hasil itu membuat Chelsea tercecer di posisi 10 klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023 dengan koleksi 31 poin. Ini bukan posisi yang bagus untuk tim yang menggelontorkan jutaan poundsterling untuk belanja di bursa transfer musim dingin.
Hal itu yang membuat posisi Pelatih Graham Potter di ambang pemecatan. Namun, Potter menyebut dirinya masih dipercaya dean klub untuk menangani Chelsea. Potter mengaku sudah menemui dewan dan mendapat restu melanjutkan pekerjaannya.
"Ya, saya sudah berbicara dengan mereka (dewan klub), itu seperti biasanya," kata Potter jelang pertandingan melawan Tottenham seperti dilansir laman football.london. "Selalu ada dukungan. Saya mendapat tekanan di sini selama empat bulan justri dari kalian."
Potter harap laga melawan Tottenham menjadi awal kebangkitan Chelsea. Eks pelatih Brighton Hove Albion itu mengakui kemenangan menjadi harga mati. Potter ingin The Blues segara bangkit, apalagi mereka dipermalukan tim yang saat ini berada di jurang degradasi Southampton 0-1 di Stamford Bridge pekan sebelumnya.
“Saya ingin melihat reaksi positif dari pemain. Kami butuh performa yang kuat dan tiga poin,” ujar Potter, dikutip dari laman resmi Chelsea, Minggu (26/2/2023).
Potter antusias menyambut laga melawan Tottenham. Pemain Chelsea siap menjegal The Lilywhites –julukan Tottenham- di hadapan publiknya. “Ini laga fantastis, derby London. Pertandingan yang sangat kami nantikan. Respons pemain sangat bagus pada sesi latihan hari minggu (waktu setempat). Jadi kami menantikan pertandingan ini,” pungkas Potter.
The Blues tidak mempunyai modal bagus melawan Tottenham. Mereka dalam tren negatif di lima pertandingan terakhir di semua kompetisi. Chelsea menelan dua kekalahan dan tiga hasil imbang.
Hasil itu membuat Chelsea tercecer di posisi 10 klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023 dengan koleksi 31 poin. Ini bukan posisi yang bagus untuk tim yang menggelontorkan jutaan poundsterling untuk belanja di bursa transfer musim dingin.
Hal itu yang membuat posisi Pelatih Graham Potter di ambang pemecatan. Namun, Potter menyebut dirinya masih dipercaya dean klub untuk menangani Chelsea. Potter mengaku sudah menemui dewan dan mendapat restu melanjutkan pekerjaannya.
"Ya, saya sudah berbicara dengan mereka (dewan klub), itu seperti biasanya," kata Potter jelang pertandingan melawan Tottenham seperti dilansir laman football.london. "Selalu ada dukungan. Saya mendapat tekanan di sini selama empat bulan justri dari kalian."
Potter harap laga melawan Tottenham menjadi awal kebangkitan Chelsea. Eks pelatih Brighton Hove Albion itu mengakui kemenangan menjadi harga mati. Potter ingin The Blues segara bangkit, apalagi mereka dipermalukan tim yang saat ini berada di jurang degradasi Southampton 0-1 di Stamford Bridge pekan sebelumnya.
“Saya ingin melihat reaksi positif dari pemain. Kami butuh performa yang kuat dan tiga poin,” ujar Potter, dikutip dari laman resmi Chelsea, Minggu (26/2/2023).
Potter antusias menyambut laga melawan Tottenham. Pemain Chelsea siap menjegal The Lilywhites –julukan Tottenham- di hadapan publiknya. “Ini laga fantastis, derby London. Pertandingan yang sangat kami nantikan. Respons pemain sangat bagus pada sesi latihan hari minggu (waktu setempat). Jadi kami menantikan pertandingan ini,” pungkas Potter.
(sha)