Xavi Puas Barcelona Bikin Real Madrid Tak Berkutik saat El Clasico

Jum'at, 03 Maret 2023 - 09:25 WIB
loading...
Xavi Puas Barcelona Bikin Real Madrid Tak Berkutik saat El Clasico
Barcelona melibas Real Madrid pada leg pertama semifinal Copa del Rey 2022/2023. Pelatih Xavi Hernandez sangat puas dengan hasil ini. Foto: Twitter
A A A
MADRID - Barcelona memenangi El Clasico kontra Real Madrid pada leg pertama semifinal Copa del Rey 2022/2023. Pelatih Xavi Hernandez sangat puas karena pasukannya bisa membuat Los Blancos tak berkutik di kandang sendiri.



Duel Madrid vs Barcelona berlangsung di Santiago Bernabeu, Madrid, Jumat (3/3/2023) dini hari WIB. Meski tertekan, Barcelona bisa mengamankan kemenangan 1-0.

Madrid sejatinya lebih banyak menguasai bola dibandingkan Barcelona. Namun, tuan rumah tidak bisa melesakan satu tembakan yang mengarah ke gawang lawan.

Penguasaan bola Madrid mencapai 64 persen, dan melakukan 13 upaya. Namun, tidak ada yang menuju sasaran.

Itu sebabta Xavi merasa sangat puas dengan kerja keras yang ditunjukan armadanya. Pelatih asal Spanyol itu senang Barcelona bisa membuat Madrid tidak berkutik.

“Saya puas dengan kerja keras pemain. Kami telah meminimalkan Madrid di lapangan mereka yang biasanya memiliki banyak peluang dan hari ini mereka tidak memiliki peluang hingga menit ke-89,” ujar Xavi dilansir dari Marca.

Meski menang berkat gol bunuh diri Eder Militao (26’), Xavi tetap bersyukur atas hasil yang didapat Barcelona pada leg pertama semifinal Copa del Rey 2022/2023.

Meski demikian, Xavi juga sadar perjuangan Barcelona belum berakhir. Sebab, masih ada leg kedua di Camp Nou pada bulan depan, tepatnya 6 April.

"Hasilnya sangat positif. Tapi ini belum selesai, karena masih ada pertandingan di leg kedua,” jelas Xavi.



Kemenangan ini membuka Barcelona untuk lolos ke final. Sebab, mereka hanya perlu meraih hasil imbang pada pertemuan berikutnya untuk menyingkirkan Madrid.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2069 seconds (0.1#10.140)