MotoGP 2023: Pisah dengan Marc Marquez, Alex Kehilangan Teman Diskusi

Jum'at, 10 Maret 2023 - 18:01 WIB
loading...
MotoGP 2023: Pisah dengan Marc Marquez, Alex Kehilangan Teman Diskusi
Alex Marquez merasa kehilangan setelah berpisah dengan sang kakak, Marc Marquez, di MotoGP 2023/Foto/Twitter
A A A
FAENZA - Alex Marquez merasa kehilangan setelah berpisah dengan sang kakak, Marc Marquez, di MotoGP 2023 . Alex kini membela Gresini Racing, sementara Marc bertahan di Repsol Honda.

Alex pindah dari tim LCR Honda setelah dua musim di satu pabrikan dengan Marc Maquez . Alex mengaku kini dirinya tak lagi punya kesempatan berbagi masalah dengan sang kakak.



"Kini, dia (Marc) akan menghadapi masalahnya sendiri, saya pun begitu. Masalah kami tidak akan terbagi dua lagi," ujar Alex seperti dilansir crash.net, Jumat (10/3/2023).

Marc Marquez bertahan di Repsol Honda sejak debutnya di MotoGP pada 2013. Pembalap asal Spanyol itu sudah menjalani 11 musim kariernya di pabrikan asal Jepang itu.



Namun, beberapa tahun terakhir Marc Marquez menjalani musim yang sulit. Dia mengalami cedera yang cukup parah pada tahun 2020.

"Sejujurnya, tiga tahun terakhir ini sangat sulit sejak Marc mengalami fraktur humerus (cedera lengan). Tahun 2020 pun terasa lebih sulit bagi saya karena kami rekan dan hidup lebih dekat sebagai keluarga," ucap Alex.

"Selalu ada kekhawatiran. Tapi, pada akhirnya itu menjadi keseharian kami. Bagi saya, tahun paling rumit adalah 2022, saat Marc mengalami diplopia (masalah mata)."

Alex merasakan banyak ketidakpastian selama kakaknya mengalami cedera dan berusaha untuk pulih. Dia selalu bersama dengan sang kakak dan terus memotivasi semangatnya.

"Saya selalu bersamanya, mendukungnya meskipun betapa sulitnya menjadi seorang saudara sekaligus pembalap. Terkadang, situasi itu membuat saya tidak stabil," kata Alex.

Di Gresini Racing, Alex akan berpartner dengan Fabio di Giannantonio. Dia mengaku nyaman di tim barunya karena merasa motor yang dikendarainya mampu bersaing.

(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2139 seconds (0.1#10.140)