Peru Disebut Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Senin, 27 Maret 2023 - 16:50 WIB
loading...
Peru Disebut Gantikan...
FIFA disebut sudah memindahkan tuan rumah Piala Dunia U-20 ke Peru/Foto/FIFA
A A A
JAKARTA - Wartawan senior olahraga Yesayas Oktavianus mengungkap FIFAsejatinya sudah membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 .Mantan anggota Komite Normalisasi PSSI tahun 2011 itu juga menyebut FIFAsudah menunjuk Peru sebagai pengganti.

Dalam podcast Good Radio Jakarta, Senin (27/3/2023), Yesayas mengungkapkan pemerintah sudah mendapatkan surat pembatalan dari FIFA sekaligus memberi mandat Peru untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Pada tahun ini,Peru jugasebagai tuan rumah Piala Dunia U-17.



"Saya dapat informasi jam 5 sore, Minggu, 26 Maret, ketika ngobrol dengan sumber saya. Saya kaget ketika sumber saya mengatakan Piala Dunia U-20 batal. Sumber A1 dari Istana (Watimpres). Sumber saya sebut nama Watimpresnya, tapi saya tidak akan sebut. Lalu, saya tanya kapan suratnya tiba? Siang ini (Minggu)," jelas Yesayas.

Yesayas menambahkan, isi surat FIFA adalah membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 dan menunjuk Peru sebagai pengganti. "Surat itu sudah ada dan sudah diterima Presiden (Joko Widodo). Saya konfirmasi tiga kali. Dengan reputasi saya yang 33 tahun jadi wartawan olahraga, ini pertaruhan reputasi saya," Yesayas menegaskan.



"Tidak ada bantahan dari FIFA dan pemerintah Indonesia dari apa yang saya ungkapkan ke media. Itu kian membenarkan pernyataan saya. Bahwa pemerintah dan FIFA belum mengungkapkan ke media, mungkin masih ada lobi-lobi dan komunikasi untuk mencari solusi untuk jalan keluar terbaik, jadi atau tidak digelar di Indonesia."

Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia rencananya digelar di enam kota mulai 20 Mei hingga 11 Juni 2023 yang akan diikuti 24 Negara termasuk Timnas Israel U-20.

Pada Minggu (26/3/2023), PSSI sudah mengadakan jumpa pers untuk mengumumkan pembatalan drawing fase grup di Bali pada 31 Maret 2023.

"FIFA telah menyampaikan lewat LOC bahwa drawing Piala Dunia U-20 yang seharusnga dilakukan di Bali dibatalkan. Meski belum dikirimi surat-surat resmi, tapi pesannya sudah jelas tentang itu," kata anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, dalam konferensi pers di GBK Arena, Minggu (26/3/2023).

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1526 seconds (0.1#10.140)