MotoGP Argentina 2023: Quartararo Minta Takaaki Nakagami Dihukum
loading...
A
A
A
TERMAS - Pembalap LCR Honda Takaaki Nakagami merespons pernyataan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) yang meminta FIM menghukumnya. Quartararo merasa Nakagami telah melakukan manuver berbahaya sehingga menyenggol motornya dalam lomba MotoGP Argentina 2023 di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Minggu (2/4/2023).
Nakagami membantah melakukan manuver berbahaya kepada Fabio Quartararo. Menurutnya dalam balapan melakukan manuver adalah biasa, dan senggolan itu bukan kesalahan yang dilakukannya.
Nakagami start di posisi ke-13 dan finis di peringkat ke-15 dengan tujuh poin. Namun, keberhasilan Takaaki Nakagami mendapatkan kecaman dari Fabio Quartararo. Pembalap andalan Monster Energy Yamaha itu meminta FIM Steward untuk menjatuhkan hukuman kepada Takaaki Nakagami karena menyenggol motornya, setelah melakukan manuver berbahaya.
Race Director sempat menyelidiki masalah yang dialami Fabio Quartararo. Namun, mereka menganggap tak ada penalti yang harus diberikan dalam insiden tersebut, karena masih dinilai wajar dalam balapan.
Nakagami mengaku sempat berpikir bisa menyalip Fabio Quartararo dengan manuver tanpa ada masalah. Namun ia membantah melakukan kesalahan karena wajar dalam balapan hal tersebut dapat terjadi, tetapi bersyukur Fabio Quartararo tak terjatuh
"Mungkin terlihat agak agresif dari luar, tapi pada saat itu saya pikir saya bisa menyalip," kata Nakagami dikutip dari Speed Week, Senin (3/4/2023).
"Kami sedikit bersentuhan, tapi itulah balapan saya tidak membuat kesalahan. Untung saja dia tidak jatuh. Oke, dia kehilangan banyak posisi, tapi itulah balapan," jelasnya.
Pembalap asal Jepang itu mengaku pandangannya terganggu, sehingga tak bisa melihat apapun di balapan. Meski sudah mencoba berbagai cara, tetapi Nakagami menjelaskan sangat sulit berkonsentrasi saat pandanganya terganggu.
"Saya mengalami beberapa masalah sejak awal, kaca depan saya seperti putih di dalamnya dan saya tidak bisa melihat apa-apa," tambahnya.
“Jadi saya harus terus-menerus menggantungkan seluruh tubuh saya di samping motor untuk dapat melihat sesuatu. Saya tidak menyangka, sangat sulit untuk berkonsentrasi," pungkasnya.
Lihat Juga: Profil David Alonso, Pembalap Moto3 Juara GP Barcelona 2024 Pemilik Kemenangan Terbanyak dalam Semusim!
Nakagami membantah melakukan manuver berbahaya kepada Fabio Quartararo. Menurutnya dalam balapan melakukan manuver adalah biasa, dan senggolan itu bukan kesalahan yang dilakukannya.
Nakagami start di posisi ke-13 dan finis di peringkat ke-15 dengan tujuh poin. Namun, keberhasilan Takaaki Nakagami mendapatkan kecaman dari Fabio Quartararo. Pembalap andalan Monster Energy Yamaha itu meminta FIM Steward untuk menjatuhkan hukuman kepada Takaaki Nakagami karena menyenggol motornya, setelah melakukan manuver berbahaya.
Race Director sempat menyelidiki masalah yang dialami Fabio Quartararo. Namun, mereka menganggap tak ada penalti yang harus diberikan dalam insiden tersebut, karena masih dinilai wajar dalam balapan.
Nakagami mengaku sempat berpikir bisa menyalip Fabio Quartararo dengan manuver tanpa ada masalah. Namun ia membantah melakukan kesalahan karena wajar dalam balapan hal tersebut dapat terjadi, tetapi bersyukur Fabio Quartararo tak terjatuh
"Mungkin terlihat agak agresif dari luar, tapi pada saat itu saya pikir saya bisa menyalip," kata Nakagami dikutip dari Speed Week, Senin (3/4/2023).
"Kami sedikit bersentuhan, tapi itulah balapan saya tidak membuat kesalahan. Untung saja dia tidak jatuh. Oke, dia kehilangan banyak posisi, tapi itulah balapan," jelasnya.
Pembalap asal Jepang itu mengaku pandangannya terganggu, sehingga tak bisa melihat apapun di balapan. Meski sudah mencoba berbagai cara, tetapi Nakagami menjelaskan sangat sulit berkonsentrasi saat pandanganya terganggu.
"Saya mengalami beberapa masalah sejak awal, kaca depan saya seperti putih di dalamnya dan saya tidak bisa melihat apa-apa," tambahnya.
“Jadi saya harus terus-menerus menggantungkan seluruh tubuh saya di samping motor untuk dapat melihat sesuatu. Saya tidak menyangka, sangat sulit untuk berkonsentrasi," pungkasnya.
Lihat Juga: Profil David Alonso, Pembalap Moto3 Juara GP Barcelona 2024 Pemilik Kemenangan Terbanyak dalam Semusim!
(sha)